Tingkatkan konten hiburan, mig33 akusisi alivenotdead.com

Rabu, 19 Februari 2014 - 18:19 WIB
Tingkatkan konten hiburan, mig33 akusisi alivenotdead.com
Tingkatkan konten hiburan, mig33 akusisi alivenotdead.com
A A A
Sindonews.com – Perusahaan berbasis mobile dan internet multi-platform khusus hiburan dan jejaring sosial, mig33 telah mengumumkan untuk mengakuisisi alivenotdead.com (AnD), sebuah komunitas online di Asia Pasifik yang menyatukan musisi, sineas, dan para artis lain dengan para penggemarnya.

Akuisi ini memberikan peningkatan signifikan pada platform hiburan milik mig33, yang menawarkan para penggemar dan artis cara terhubung serta memungkinkan lebih dari 1.800 artis AnD yang jumlahnya terus berkembang untuk berinteraksi, mengembangkan dan memonetisasi publik di antara pengguna mig33.

“Dengan keberadaan mig33 sebagai komunitas hiburan dan jejaring sosial, kesepakatan kami dengan alivenotdead.com memiliki dua hal penting bagi para artis yaitu interaksi unik dan monetisasi,” ujar CEO dan salah satu pendiri, mig33, Steven Goh dalam rilisnya di Jakarta, Rabu (19/2/2014).

Berbasis di Hong Kong, alivenotdead.com didirikan tahun 2007 dengan tujuan memperkuat komunitas artis di seluruh dunia yang memungkinkan para artis untuk berinteraksi dengan serta mengembangkan fan base mereka. Selain itu, menawarkan berbagi informasi tentang karya kreatif mereka, serta bertemu dan berkolaborasi dengan artis-artis lainnya.

“Kami telah melakukan uji coba dengan membawa artis-artis dalam database kami ke platform mig33 untuk chat, kontes, dan beragam aktivitas interaktif dengan penggemar, dan sejauh ini hasilnya sangat luar biasa,” kata Chief Operating Officer alivenotdead.com, Raffi Kamalian.

Akuisisi ini tidak hanya menjadi langkah awal mig33 memfasilitasi pertumbuhan alivenotdead.com ke negara-negara lain di Asia, dan alivenotdead mengakselerasi jangkauan mig33 kepada komunitas artis serta memperkuat hubungan dengan media.

Menurut Goh, perusahaannya akan menyempurnakan platform mig33, memfinalisasi pencatatan saham di Bursa Efek Australia serta melakukan akuisisi aset-aset digital lainnya dengan fokus pada wilayah dengan pertumbuhan pesat di Asia, Eropa Timur, Timur Tengah dan Afrika.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8691 seconds (0.1#10.140)