Kompor K2 Bisa untuk Ngecas Handphone

Minggu, 23 November 2014 - 10:01 WIB
Kompor K2 Bisa untuk Ngecas Handphone
Kompor K2 Bisa untuk Ngecas Handphone
A A A
LIBEREC - Sebuah kompor unik bernama K2 yang dikembangkan oleh Jacqueline Nguyen bersama dan Mark Webb bisa mengurangi emisi asap hingga 95%. Bukan hanya itu panas yang dihasilkan bisa digunakan untuk mengisi baterai ponsel.

Selain itu, kompor ini juga mampu membakar plastik, kayu ataupun briket biomassa secara penuh hingga bersih. " Ide pembuatan K2 ini karena adanya keinginan untuk membakar semua material berbahaya yang ada dalam sampah," ungkap Webb seperti dilansir dari Mashable, Minggu (23/11/2014).

Kompor ini pun hasil pengembangan dari desain sebelumnya yang bernama KleanCook. Tampilan desain bisa dibilang unik, dilengkapi dengan sebuah kipas built-in.

Fungsi kipas tersebut untuk memompa air ke api agar kompor lebih efisien. Karbon monoksida yang ada dalam kompor pun diubah menjadi karbon dioksida.

Webb berencana mematenkan karyanya. Diungkapkan, pembuatan K2 hanya menelan biaya USD16 atau sekitar Rp194 ribu. Bila dijual dipasaran akan dibanderol USD50.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6937 seconds (0.1#10.140)