Gawat, Peneliti Kesulitan Membuat Vaksin COVID-19 untuk Lansia
Minggu, 19 Juli 2020 - 04:41 WIB
JAKARTA - Kalau Anda ingin menunjukkan dengan tepat sebuah organ yang merupakan kunci untuk melawan COVID-19 dan memahami mengapa penyakit ini begitu parah bagi orang tua, arahkan jari ke tengah dada Anda dan jalankan di sepanjang tulang dada. (Baca juga: Partikel Aerosol Virus Corona bisa Menyebar Layaknya Asap Rokok )
Berhenti tepat sebelum Anda mencapai garis leher. Di sana, terletak tepat di belakang tulang di antara paru-paru, adalah kelenjar yang memikat rasa ingin tahu Edith Boyd pada 1930-an, namanya timus.
Boyd mulai memahami bagaimana penuaan memengaruhi ukurannya. Dia menyisir data dari 10.000 autopsi yang dikumpulkan di University of Minnesota, di mana dia adalah asisten profesor, dan menganalisis informasi yang dikumpulkan oleh para ilmuwan dari empat negara Eropa juga.
Dia mengonfirmasi sebuah pola yang menarik, timus, seukuran sekotak permen karet, tampaknya menjadi lebih besar melalui masa pubertas — kemudian menyusut dengan cepat setelah itu.
30 tahun berlalu sebelum para ilmuwan menemukan tujuan dari keberadaan timus, itu adalah organ utama terakhir yang fungsinya ditemukan. Ternyata timus menjadi sumber sel-T, satu set utama "pejuang" patogen, beberapa di antaranya juga membantu sistem kekebalan membuat pertahanan tambahan seperti antibodi.
Penemuan yang dikombinasikan dengan wawasan dari ahli anatomi, seperti Boyd, akhirnya mengungkapkan mengapa penyakit menular yang muncul seperti COVID-19 dapat menjadi bahaya ganda untuk orang dewasa yang lebih tua. Pertama, penuaan menghabiskan sel T yang dapat beradaptasi, karena timus terisi oleh jaringan lemak.
Akibatnya, sistem kekebalan tubuh kita menjadi tidak lengkap untuk melawan virus baru. Sebuah analisis pada 17 Juli terhadap lebih dari 50.000 kematian akibat virus Corona di AS menemukan fakta 80% adalah orang berusia 65 tahun atau lebih. Karena COVID-19, para peneliti harus lebih memperhatikan bagaimana kinerja vaksin pada orang tua.
Kedua, timus yang menua juga dapat mempersulit pengembangan vaksin untuk pandemik. Vaksin memberikan instruksi untuk sistem kekebalan tubuh kita, yang membantu sel-T lewat. Pada usia 40 atau 50 tahun, timus telah kehabisan sebagian besar cadangan sel-T yang dapat belajar mengenali patogen yang tidak dikenal —dan 'melatih' sel-sel kekebalan lain untuk melawannya. Banyak vaksin mengandalkan sel-T tersebut.
Karena COVID-19, para peneliti harus lebih memerhatikan bagaimana kinerja vaksin pada orang tua. Moderna Therapeutics, misalnya, yang mempublikasikan hasil pertama pekan ini dari uji coba fase satu dari vaksin mRNA baru, menjalankan uji coba fase dua khusus untuk orang dewasa berusia 55 tahun ke atas.
Berhenti tepat sebelum Anda mencapai garis leher. Di sana, terletak tepat di belakang tulang di antara paru-paru, adalah kelenjar yang memikat rasa ingin tahu Edith Boyd pada 1930-an, namanya timus.
Boyd mulai memahami bagaimana penuaan memengaruhi ukurannya. Dia menyisir data dari 10.000 autopsi yang dikumpulkan di University of Minnesota, di mana dia adalah asisten profesor, dan menganalisis informasi yang dikumpulkan oleh para ilmuwan dari empat negara Eropa juga.
Dia mengonfirmasi sebuah pola yang menarik, timus, seukuran sekotak permen karet, tampaknya menjadi lebih besar melalui masa pubertas — kemudian menyusut dengan cepat setelah itu.
30 tahun berlalu sebelum para ilmuwan menemukan tujuan dari keberadaan timus, itu adalah organ utama terakhir yang fungsinya ditemukan. Ternyata timus menjadi sumber sel-T, satu set utama "pejuang" patogen, beberapa di antaranya juga membantu sistem kekebalan membuat pertahanan tambahan seperti antibodi.
Penemuan yang dikombinasikan dengan wawasan dari ahli anatomi, seperti Boyd, akhirnya mengungkapkan mengapa penyakit menular yang muncul seperti COVID-19 dapat menjadi bahaya ganda untuk orang dewasa yang lebih tua. Pertama, penuaan menghabiskan sel T yang dapat beradaptasi, karena timus terisi oleh jaringan lemak.
Akibatnya, sistem kekebalan tubuh kita menjadi tidak lengkap untuk melawan virus baru. Sebuah analisis pada 17 Juli terhadap lebih dari 50.000 kematian akibat virus Corona di AS menemukan fakta 80% adalah orang berusia 65 tahun atau lebih. Karena COVID-19, para peneliti harus lebih memperhatikan bagaimana kinerja vaksin pada orang tua.
Kedua, timus yang menua juga dapat mempersulit pengembangan vaksin untuk pandemik. Vaksin memberikan instruksi untuk sistem kekebalan tubuh kita, yang membantu sel-T lewat. Pada usia 40 atau 50 tahun, timus telah kehabisan sebagian besar cadangan sel-T yang dapat belajar mengenali patogen yang tidak dikenal —dan 'melatih' sel-sel kekebalan lain untuk melawannya. Banyak vaksin mengandalkan sel-T tersebut.
Karena COVID-19, para peneliti harus lebih memerhatikan bagaimana kinerja vaksin pada orang tua. Moderna Therapeutics, misalnya, yang mempublikasikan hasil pertama pekan ini dari uji coba fase satu dari vaksin mRNA baru, menjalankan uji coba fase dua khusus untuk orang dewasa berusia 55 tahun ke atas.
tulis komentar anda