Ini Spesifikasi Boeing 787-9 Dreamliner yang Mengalami Turbulensi Parah

Rabu, 03 Juli 2024 - 13:25 WIB
Penerbangan Air Europa berguncang hebat mengakibatkan puluhan penumpang terluka dan seorang terjebak di bagasi atas. Foto: Tangkapan Layar
SPANYOL - Setidaknya 30 orang terluka dalam penerbangan Air Europa Boeing 787-9 Dreamliner yang mengalami turbulensi parah di atas Samudra Atlantik pada hari Senin (1/7/2024) silam. Guncangan hebat tersebut membuat para penumpang terlempar dari kursi mereka, bahkan seorang pria dilaporkan terjebak di kompartemen bagasi atas.

Para penumpang di penerbangan UX045 dari Spanyol ke Uruguay itu membagikan video mengerikan, menunjukkan kerusakan dan kekacauan akibat turbulensi, termasuk seorang pria yang terlihat tergantung di kompartemen bagasi atas dengan kaki menjuntai keluar.

Video lain yang direkam oleh penumpang menunjukkan panel langit-langit yang robek, masker oksigen yang bergelantungan, dan setidaknya satu kursi yang hancur.



Air Europa menyatakan bahwa penerbangan tersebut, yang membawa 325 penumpang dan menuju ibu kota Uruguay, Montevideo, terpaksa mendarat darurat di Natal, timur laut Brazil, setelah mengalami turbulensi di atas Samudra Atlantik.

Kepada New York Times, seorang penumpang bernama Norys menceritakan bahwa dia sedang menikmati penerbangannya pulang dari tur Eropa ketika kapten pesawat memberikan peringatan tentang turbulensi dan meminta penumpang untuk tetap duduk dan mengencangkan sabuk pengaman mereka.

Namun, turbulensi yang awalnya ringan tiba-tiba berubah menjadi sangat kuat, menyebabkan pesawat jatuh secara tiba-tiba dan penumpang terlempar ke atas.

Penumpang lain, Juan, menggambarkan insiden tersebut seperti "film horor" dan pengalaman mendekati kematian.

Air Europa telah mengirimkan pesawat pengganti dari Madrid pada hari Senin untuk menjemput penumpang yang tersisa dan memilih untuk tidak kembali ke Uruguay dengan bus.

Spesifikasi Boeing 787-9 Dreamliner

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More