Pulau Ramree Paling Berbahaya di Dunia Karena Dihuni Ribuan Buaya Pemakan Manusia

Jum'at, 03 Februari 2023 - 09:24 WIB
loading...
Pulau Ramree Paling Berbahaya di Dunia Karena Dihuni Ribuan Buaya Pemakan Manusia
Pulau Ramree di Myanmar diklaim memiliki banyak sekali buaya pemakan manusia yang mengerikan. Foto: Wikipedia
A A A
MYANMAR - Inilah rawa paling mengerikan di dunia: Pulau Ramree , yang masih bagian dari Myanmar. Pulau Ramree juga disebut pulau paling berbahaya di dunia karena menjadi rumah dari ribuan buaya agresif.

Lebih dari lima dekade lalu, serangan buaya yang tragis diduga terjadi di sini. Menurut legenda, tentara Jepang yang melarikan diri dari Pulau Ramree selama Perang Dunia II kehilangan nyawa karena buaya pemakan manusia.

Menurut laporan tertulis, tentara Jepang yang kelaparan terpaksa melintasi rawa bakau yang menjadi rumah bagi ribuan buaya.

Seorang nasionalis Kanada, Bruce S. Wright, ditempatkan di Myanmar pada saat kejadian tersebut.

Dia kemudian mencatat pengalamannya bagaimana buaya air asin meremukkan tulang tentara Jepang.

Menurut klaim Bruce, dari 1.000 tentara Jepang yang memasuki rawa-rawa Pulau Ramree, hanya 23 yang berhasil keluar hidup-hidup. Sejarawan Roger Caras juga menulis deskripsi serupa.

Klaim tersebut memang masih dipertanyakan. Sebab, tidak ada catatan resmi tentang apa yang terjadi pada tentara Jepang atau berapa banyak orang yang dimakan buaya air asin. Namun, para ahli memperkirakan sedikitnya ada 500 korban!

Beberapa sumber bersumpah bahwa lebih dari 900 tentara tewas dalam pembantaian besar-besaran ini, sementara beberapa percaya cerita yang luar biasa ini hanya mitos.

Salah satu alasan para ahli tidak mempercayai cerita tersebut adalah karena bertentangan dengan kebiasaan makan buaya. Buaya air asin bukanlah pemburu. Apalagi, bisa menghabisi ribuan manusia sekaligus.

Meski demikian, tetap saja Pulau Ramree, di Myanmar, dianggap sebagai salah satu pulau paling berbahaya di dunia.

Pulau Ramree Paling Berbahaya di Dunia Karena Dihuni Ribuan Buaya Pemakan Manusia

Ribuan buaya air asin hidup di dalam hutan di pulau ini. Terlepas apakah buaya-buaya tersebut menyerang tentara Jepang atau tidak, dipastikan bahwa hewan itu ganas.

Bahkan buaya air asin kecil yang masih muda dapat dengan mudah membunuh manusia dewasa.



Buaya hidup di hampir seluruh belahan dunia. Selain Pulau Ramree, ada daerah lain yang dihuni banyak sekali buaya. Misalnya, Taman Nasional Keep River di Australia yang jadi rumah bagi banyak buaya besar.

Tempat lain yang dipenuhi buaya adalah Pantanal di Brasil. Lahan basah tropis yang indah ini memiliki konsentrasi buaya terbesar di dunia. Para ahli memperkirakan ada lebih dari 10 juta buaya Caiman di wilayah Pantanal, yang mencakup sebagian Brasil, Paraguay, dan Bolivia. Mereka berjemur di daratan dalamkelompokbesar.
(dan)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1207 seconds (0.1#10.140)