Bumi Hampir Kehilangan Semua Oksigennya 2,3 Miliar Tahun lalu

Jum'at, 09 April 2021 - 09:00 WIB
loading...
A A A


Lebih dari 2 miliar tahun yang lalu, masuknya nutrisi seperti itu akan mendorong cyanobacteria laut penghasil oksigen ke dalam kegilaan yang produktif, sekali lagi meningkatkan kadar oksigen di atmosfer, menurunkan metana dan memulai seluruh siklus lagi.

Akhirnya, perubahan geologis lain memutus siklus oksigenasi-glasiasi ini. Pola tersebut tampaknya telah berakhir sekitar 2,2 miliar tahun yang lalu ketika catatan batuan menunjukkan peningkatan karbon organik yang terkubur, yang menunjukkan bahwa organisme fotosintetik mengalami masa kejayaan.

Tidak ada yang tahu persis apa yang memicu titik kritis ini, meskipun Bekker dan rekan-rekannya berhipotesis bahwa aktivitas vulkanik pada periode ini memberikan masuknya nutrisi baru ke lautan, akhirnya memberi cyanobacteria segala yang mereka butuhkan untuk berkembang. Pada titik ini, jelas Bekker, tingkat oksigen cukup tinggi untuk secara permanen menekan pengaruh metana yang terlalu besar pada iklim, dan karbon dioksida dari aktivitas vulkanik serta sumber lain menjadi gas rumah kaca yang dominan untuk menjaga planet tetap hangat.

Ada banyak urutan batuan lain dari era ini di seluruh dunia, sebut Bekker, termasuk di Afrika barat, Amerika Utara, Brasil, Rusia, dan Ukraina. Batuan kuno ini membutuhkan lebih banyak studi untuk mengungkapkan bagaimana siklus awal oksigenasi bekerja, katanya, terutama untuk memahami bagaimana pasang surut mempengaruhi kehidupan planet.
(wsb)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1889 seconds (0.1#10.140)