Sah, Captain Kirk dari Star Trek Jadi Orang Tertua di Dunia ke Luar Angkasa

Kamis, 14 Oktober 2021 - 04:27 WIB
loading...
Sah, Captain Kirk dari...
Aktor William Shatner (pakai topi) keluar dari kapsul Blue Origin setelah sukses terbang ke luar angkasa, Rabu (13/10/2021) waktu Amerika Serikat. Foto/IST
A A A
TEXAS - Aktor Hollywood William Shatner, yang berperan sebagai Captain James T Kirk di film Star Trek , berhasil jadi orang tertua di dunia yang sampai ke luar angkasa. Aktor berusia 90 tahun itu sampai di sub-orbit bumi berkat pesawat luar angkasa buatan orang terkaya di dunia, Jeff Bezos, Blue Origin, Rabu (13/10/2021) sore waktu Amerika Serikat.

Selama 10 menit William Shatner bersama tiga orang lainnya berada di luar angkasa menikmati pemandangan di atas ketinggian 100 kilometer dari bumi. Seperti peserta Blue Origin pertama yang berangkat pada 20 Juli 2021 lalu, William Shatner juga merasakan sensasi mengapung karena ketiadaan gravitasi.

"Semua orang di dunia perlu melakukan ini," kata aktor Kanada itu kepada Jeff Bezos setelah mendarat kembali di Bumi. "Itu tidak bisa dipercaya," sambung pria kelahiran 22 Maret 1931 itu.



Sah, Captain Kirk dari Star Trek Jadi Orang Tertua di Dunia ke Luar Angkasa


Sambil menangis, dia mengaku bahagia karena diberikan kesempatan yang istimewa oleh Jeff Bezos ke luar angkasa "Apa yang telah Anda berikan kepada saya adalah pengalaman yang paling mendalam. Saya sangat dipenuhi dengan emosi tentang apa yang baru saja terjadi. Saya harap saya tidak pernah pulih dari ini. Saya harap saya dapat mempertahankan apa yang saya rasakan sekarang. Saya tidak tidak ingin kehilangannya," jelasnya kepada mantan CEO Amazon itu.

Diketahui dalam penerbangan ke luar angkasa dengan Blue Origin itu, pemeran film serial polisi T.J Hooker itu berangkat dengan Audrey Powers, Wakil Presiden Blue Origin; Chris Boshuizen, yang ikut mendirikan perusahaan satelit pencitraan Bumi Planet; dan Glen de Vries, seorang eksekutif di perusahaan perangkat lunak perawatan kesehatan Prancis, Dassault Systèmes.



Mereka diberi pelatihan selama beberapa hari untuk belajar terbang dengan pesawat luar angkasa. Hanya saja BBC mengatakan keempatnya tidak perlu melakukan pelatihan serius mengingat seluruh sistem di pesawat dan roket Blue Origin berjalan otomatis.

Catatan yang dibuat oleh William Shattner berhasil melewati rekor sebelumnya yang dipegang oleh penerbang veteran Amerika Serikat, Wally Funk yang juga jadi peserta penerbangan pertama Blue Origin pada 20 Juli 2021 lalu. Saat terbang, Wally Funk berusia 82 tahun dan sempat jadi orang tertua di dunia yang berhasil ke luar angkasa meski akhirnya dilewati oleh William Shattner.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1226 seconds (0.1#10.140)