Bejana Ritual Langka Bersimbol Harimau Ini Lambang Keberuntungan

Sabtu, 22 Januari 2022 - 11:30 WIB
loading...
Bejana Ritual Langka Bersimbol Harimau Ini Lambang Keberuntungan
Bejana ritual yang terbuat dari perunggu ini berbentuk seperti teko dengan tiga kaki. Bentuk tubuh teko menunjukkan pola harimau dan binatang keberuntungan terletak di atasnya. Foto/Chinanews/CGTN
A A A
BEIJING - Artefak langka berbentuk teko dengan menampilkan simbol harimau ini jadi pusat perhatian saat dipamerkan di Museum Nasional China di Beijing untuk menyambut Tahun Macan China atau Imlek . Bejana ritual yang biasa disebut "Huying" adalah satu dari sekitar 100 benda bersejarah yang dipamerkan

Bejana ritual yang terbuat dari perunggu ini berbentuk seperti teko dengan tiga kaki. Bentuk tubuh teko menunjukkan pola harimau dan binatang keberuntungan terletak di atasnya. Para arkeolog percaya benda itu adalah bejana ritual yang digunakan dalam upacara pengorbanan dari sekitar 3.000 tahun yang lalu.

Orang-orang selama dinasti Shang (1600-1100 SM) dan Zhou (1100-221 SM) melakukan pengorbanan, dan benda-benda dengan gambar harimau dianggap memiliki makna keagamaan yang penting. Gambar sinar-X telah mengungkapkan prasasti dan pola yang menggabungkan naga dan harimau di bagian atas objek. (Baca juga; Rekor Terburuk, 126 Ekor Harimau di India Mati Sepanjang 2021 )

Dikutip SINDOnews dari laman CGTN, Sabtu (22/1/2022), peninggalan budaya tersebut dikembalikan ke Tiongkok pada tahun 2018 setelah dibawa pergi oleh seorang perwira Inggris bernama Harry Louis Evans pada tahun 1860. Ketika itu penjajah Inggris dan Prancis menduduki Yuanmingyuan atau Istana Musim Panas Lama di Beijing.

Pameran bertema harimau yang sedang berlangsung menampilkan peninggalan dari Dinasti Shang hingga awal abad ke-21. Pameran menunjukkan berbagai artefak dari bahan perunggu dan batu giok hingga keramik dan sutra, pada berbagai media, termasuk kaligrafi dan lukisan. (Baca juga; Hanya Berjarak 14 Meter, Laboratorium Luar Angkasa China Nyaris Ditabrak Puing Satelit Rusia )
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1042 seconds (0.1#10.140)