Penduduk China Bakal Menyusut 50 Persen dalam 80 Tahun, Karena Remaja Enggan Punya Anak

Jum'at, 10 Juni 2022 - 07:28 WIB
loading...
A A A
Angka-angka tersebut membantah perkiraan banyak lembaga riset. Pada 2019, misalnya, China Academy of Social Sciences memperkirakan populasi China baru mencapai puncaknya pada 2029 sebanyak 1,44 miliar.

Begitupun United Nations Population Prospects di tahun yang sama juga memperkirakan puncak pertumbuhan penduduk China di 2031 di angka 1,46 miliar penduduk.

Riset terbaru Shanghai Academy of Social Sciences memperkirakan bahwa penurunan rata-rata tahunan penduduk China mencapai 1,1% setelah 2021. Jika ini terus terjadi, nantinya pada 2100 atau 80 tahun lagi populasi China hanya tinggal 587 juta atau setengah dari yang ada sekarang.

Asumsi itu berpijak dari penurunan tingkat kesuburan total China dari angka 1,15 menjadi 1,1 selama 2022 hingga 2030, dan tetap sama hingga 2100.

Penurunan yang cepat akan berdampak besar pada ekonomi China. Populasi usia kerja China diperkirakan mencapai puncaknya pada 2014 dan diproyeksikan menyusut menjadi kurang dari sepertiga dari puncaknya pada 2100.

Populasi lansia China (berusia 65 tahun ke atas) diperkirakan akan terus meningkat, melewati populasi usia kerja China mendekati 2080.

Artinya, saat ini ada 100 orang usia produktif yang mendukung setiap 20 orang lanjut usia. Tapi pada 2100, ada 100 orang usia produktif yang harus mendukung sebanyak 120 orang lanjut usia.

Penurunan rata-rata tahunan sebesar 1,73% pada populasi usia kerja China membuat pertumbuhan ekonomi jauh lebih rendah, kecuali jika produktivitas meningkat pesat.



Tapi hal itu akan sulit terjadi. Sebab, biaya tenaga kerja akan lebih tinggi. Karena angkatan kerja menyusut dengan cepat. Dampaknya pada naiknya upah industri manufaktur padat karya dengan margin rendah yang jadi andalan ekonomi China. Bisa jadi akan beralih ke Vietnam, Bangladesh dan India.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2268 seconds (0.1#10.140)