Mustahil Robot Akan Gantikan Tugas Manusia

Jum'at, 02 Juni 2017 - 18:02 WIB
Mustahil Robot Akan Gantikan Tugas Manusia
Mustahil Robot Akan Gantikan Tugas Manusia
A A A
JAKARTA - Robot dalam bidang teknologi bukan lagi menjadi sesuatu yang asing. Bahkan seiring pesatnya perkembangan teknologi, robot dikabarkan akan mengganti seluruh pekerjaan manusia.

Terlebih lagi para pengembang sistem kecerdasan buatan yang ada saat ini ada memanfaatkan robot untuk mengembangkan temuan mereka. Meski begitu seorang venture capitalist, Marc Andreesen membantah bila robot akan menggantikan pekerjaan manusia dikemudian hari.

Menurutnya, ketakutan akan hal tersebut sudah terjadi sejak lama. "Kepanikan semacam ini terjadi setiap 25 - 50 tahun. Namun tak ada yang benar-benar terjadi," ucap Andreesen, dikutip dari CNBC, Jumat (2/6/2017).

Dirinya menambahkan, pada awalnya ketakutan ini berawal dari kehadiran mobil yang disebut akan menggantikan pekerja manusia. Namun nyatanya industri mobil saat imi merupakan bidang yang paling bannyak menyerap pekerja manusia.

Bahkan bidang ini turut membuka lapangan pekerjaan baru seperti bidang pembuatan jalan.

Meski begitu, peran robot untuk menggantikan pekerjaan manusia memang sempat jaci pembahasan dalam pertemuan tahunan World Economic Forum.

"Pekerjaan (untuk manusia) akan menghilang. Pekerjaan akan berubah dan perubahan ini akan bertahan lama," papar CEO Hewlett Packard Enterprise Meg Whitman saat itu.

Sementara Forrester Research menghitung setidaknya pada 2019, seperempat pekerjaan akan digantikan dengan robot. Sedangkan di 2025, sebagian besar pekerjaan akan digantikan dengan model yang belum pernah ada.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1457 seconds (0.1#10.140)
pixels