Badan Antariksa India Putuskan Ciptakan Ventilator dan Hand Sanitizer

Kamis, 02 April 2020 - 10:10 WIB
Badan Antariksa India...
Badan Antariksa India Putuskan Ciptakan Ventilator dan Hand Sanitizer
A A A
NEW DELHI - Menghadapi serangan virus corona diperlukan upaya bersama. Misalnya sejumlah industri automotif, yang mengubah sementara pabriknya untuk memproduksi alat-alat medis. Upaya serupa juga dilakukan badan antariksa India.

Indian Space Research Organization (ISRO) memutuskan untuk ikut andil dalam penciptaan ventilator dan hand sanitizer. Langkah ini sebagai respon semakin mewabahnya virus corona di India.

"Kami menciptakan ventilator dan membuat hand sanitizer kemudian membagikannya," ujar S. Somananth, Head of Agency's Vikram Sarabhai Space Center, dikutip dari Space, Rabu (1/4/2020).

Pandemi COVID-19 memang sudah menginvasi Negeri Bollywood. ISRO mengambil peran untuk menghadapinya. Sebab, tenaga medis sering kali kekurangan ventilator atau alat bantu pernapasan, dan masyarakat kesulitan mendapatkan hand sanitizer.

Meski memiliki tugas sampingan, ISRO tetap menjalankan tugas utamanya di bidang antariksa, yakni mengawasi wahana satelit Geosynchronous dan Chandrayaan-2 yang saat ini mengorbit di Bulan.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3436 seconds (0.1#10.140)