Spesifikasi Iron Sting, Senjata Mengerikan Israel untuk Membombardir Serdadu Hamas

Kamis, 26 Oktober 2023 - 13:40 WIB
Terkait performanya, Iron Sting mampu menjangkau area 1-12 kilometer. Jarak jangkaunya ini tergantung pada letak tabung mortirnya.

Sementara untuk hulu ledaknya, Iron Sting diklaim dapat menembus Double Reinforced Concrete (DRC) dan memiliki efek ledakan yang terfragmentasi.



Beralih ke pengoperasiannya, Iron Sting bisa diluncurkan dari sistem mortir ‘Cardom’ yang dipasang pada APC M113 atau ‘Cardom Spear’ dalam SUV Hummer 4x4. Untuk menggunakannya, hanya diperlukan 2-3 awak saja.

Pada satu paket lengkap, Iron Sting memiliki beberapa komponen. Satu yang cukup vital adalah sistem komando dan kontrol. Tugasnya untuk menganalisa medan perang serta menentukan prioritas sasaran.

Lebih jauh, Iron Sting disebut oleh Israel sebagai bom martir yang inovatif dan akurat. Pengembanganya bahkan cukup percaya diri bahwa produknya itu bisa mengubah jalannya peperangan, khususnya di sektor darat.

Demikian ulasan mengenai spesifikasi Iron Sting, senjata mengerikan Israel yang digunakan melawan Hamas.
(okt)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More