Ini Penjelasan Ilmiah Mukjizat Tongkat Nabi Musa Membelah Laut Merah
Jum'at, 19 Januari 2024 - 15:05 WIB
Kondisi ini bahkan menurut mereka pernah terjadi saat Badai Irma menerpa Semenanjung Florida, Amerika Serikat pada 2017. Saat itu angin yang sangat besar menyebabkan sebagian perairan Semenanjung Florida terdorong mundur sehingga memperlihatkan dasar laut.
Kondisi angin tersebut justru menurut kedua ilmuwan itu tidak akan terjadi di Laut Merah. Dari situ mereka menganalisa kejadian terbelahnya laut itu bukanlah di Laut Merah.
Mereka yakin ada tempat lain yang lebih ideal sehingga fenomena terbelahnya laut itu jadi lebih mungkin. Mereka meyakini ada sedikit misinterpretasi dari lokasi keajaiban itu terjadi. "Laut Merah hanyalah terjemahan tradisional yang diperkenalkan ke dalam Bahasa Inggris oleh Alkitab Versi King James," kata Rebekah Garratt dan Rikesh Kunverji.
(msf)
tulis komentar anda