Spesifikasi Pesawat Anti Kiamat Amerika Boeing E-4B, Kendaraan Khusus yang Diciptakan Jika Terjadi Bencana Nuklir
Rabu, 04 September 2024 - 20:49 WIB
JAKARTA - Pesawat Anti Kiamat Amerika Serikat secara khusus dibuat untuk menerbangkan sejumlah pejabat penting ke berbagai tempat sepanjang waktu. Karena itu pesawat ini dikenal dengan daya tahan terbangnya.
Saat ini AS tercatat telah memiliki empat Pesawat Anti Kiamat yang salah satunya berjenis Boeing E-4B. Pesawat itu dirancang untuk menjaga pemerintahan supaya tetap mampu beroperasi meski bencana nuklir terjadi.
Pada tahun 2022 lalu, AS diduga telah menyiapkan Pesawat Anti Kiamat Boeing E-4B untuk berlatih. Hal itu dilakukan tepat setelah Presiden Rusia, Vladimir Putin, mengumumkan pasukan nuklir untuk bersiaga.
Spesifikasi Pesawat Anti Kiamat Amerika Boeing E-4B
Pesawat Anti Kiamat Amerika Boeing E-4B adalah bagian dari armada yang dijuluki pesawat Nightwatch, yang dirancang oleh militer AS sejak tahun 1970-an.
Pembangunan pesawat ini menghabiskan US$200 juta atau sekitar Rp3,1 triliun (kurs Rp15.528), dilengkapi sederet fitur keselamatan yang tidak ada pada Boeing 747 komersial.
Pesawat ini telah dibekali dengan spektrum peralatan komunikasi terlengkap dan tercanggih yang pernah diterbangkan.
Menurut Angkatan Luar Angkasa Amerika Serikat, “Milstar” adalah “sistem komunikasi satelit layanan gabungan yang menyediakan komunikasi di seluruh dunia yang aman, tahan kemacetan, untuk memenuhi persyaratan penting masa perang bagi pengguna militer dengan prioritas tinggi.
Kokpit berisi kontrol analog, dan stasiun kerja dilengkapi dengan telepon dan monitor yang dirancang untuk beroperasi jika terjadi pulsa elektromagnetik nuklir.
Saat ini AS tercatat telah memiliki empat Pesawat Anti Kiamat yang salah satunya berjenis Boeing E-4B. Pesawat itu dirancang untuk menjaga pemerintahan supaya tetap mampu beroperasi meski bencana nuklir terjadi.
Pada tahun 2022 lalu, AS diduga telah menyiapkan Pesawat Anti Kiamat Boeing E-4B untuk berlatih. Hal itu dilakukan tepat setelah Presiden Rusia, Vladimir Putin, mengumumkan pasukan nuklir untuk bersiaga.
Spesifikasi Pesawat Anti Kiamat Amerika Boeing E-4B
Pesawat Anti Kiamat Amerika Boeing E-4B adalah bagian dari armada yang dijuluki pesawat Nightwatch, yang dirancang oleh militer AS sejak tahun 1970-an.Pembangunan pesawat ini menghabiskan US$200 juta atau sekitar Rp3,1 triliun (kurs Rp15.528), dilengkapi sederet fitur keselamatan yang tidak ada pada Boeing 747 komersial.
Pesawat ini telah dibekali dengan spektrum peralatan komunikasi terlengkap dan tercanggih yang pernah diterbangkan.
Menurut Angkatan Luar Angkasa Amerika Serikat, “Milstar” adalah “sistem komunikasi satelit layanan gabungan yang menyediakan komunikasi di seluruh dunia yang aman, tahan kemacetan, untuk memenuhi persyaratan penting masa perang bagi pengguna militer dengan prioritas tinggi.
Kokpit berisi kontrol analog, dan stasiun kerja dilengkapi dengan telepon dan monitor yang dirancang untuk beroperasi jika terjadi pulsa elektromagnetik nuklir.
Lihat Juga :
tulis komentar anda