Apakah Virus Covid-19 Bisa Menyebar Melalui Makanan?

Selasa, 27 Juli 2021 - 11:01 WIB
Virus penyebab Covid-19 belum terbukti bisa menyebar via makanan. Foto/dok
JAKARTA - Virus penyebab Covid-19 belum terbukti bisa menyebar via makanan. Sebab virus tersebut butuh inang atau jaringan hidup untuk bisa berkembang biak.

Penyebaran utama Covid-19 adalah melalui droplet yang dihasilkan saat orang berbicara, batuk, atau bersin yang masuk ke tubuh melalui mata, hidung, atau mulut.





Dilansir dari unggahan Instagram Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), meski demikian, kita tetap bisa terapkan cara konsumsi makanan yang lebih aman sehingga bisa menghindari penularan penyakit.

Misalnya dengan mencuci tangan yang bersih sebelum makanan, memastikan makanan disajikan dengan penutup.

Selain itu,pastikan keamanan pangan dengan jaga kebersihan alat masak dan makan. Pisahkan pangan matang dan mentah. Masak hingga benar-benar matang. Jaga makanan di suhu aman, dan gunakan air bersih serta bahan baku yang aman.



Sebagai tambahan, sama seperti virus dan bakteri lainnya, virus penyebab Covid-19 juga tidak tahan panas, jadi pastikan memasak makanan hingga matang (setidaknya mencapai 70derajatC) dan atau panaskan kembali makanan bila diperlukan.
(ysw)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More