Suara Anjing Memiliki Beragam Arti dan Pemilik Perlu Mengetahui

Senin, 22 November 2021 - 07:03 WIB
Suara anjing memiliki beragam arti yang perlu diketahui sang pemilik. FOTO/ IST
JAKARTA - Suara anjing menggonggong memiliki beberapa arti. Namun, tak jarang pemilik anjing juga kerap kebingungan dalam memahami apa sebenarnya arti suara anjing.

Anjing salah satu hewan yang memiliki kemampuan berkomunikasi yang cukup baik dengan manusia.





Seperti dilansir dari Unilad, beberapa anjing memiliki jangkauan vokalisasi yang lebih luas daripada yang lain. Tak hanya menggonggong, mereka juga bisa menggunakan suara untuk mengekspresikan beragam arti.

Ada beberapa jenis suara anjing yang cukup umum seperti gonggongan, merengek, menggeram, melolong, mendesah, dan rintihan.

1. Rengekan

Rengekan itu hampir memiliki banyak makna seperti halnya gonggongan, tetapi biasanya suara ini dikeluarkan kurang tegas. Anjing biasanya merengek ketika mereka menginginkan sesuatu, seperti makanan, mainan, atau perhatian.

2. Menggeram

Saat anjing menggeram, ini bisa berarti kamu harus mundur, atau ia ingin agar kamu berhenti menyentuhnya. Suara menggeram juga bisa berarti ia akan menggigitmu jika kamu mendekat. Tentu saja, dalam permainan, geraman juga bisa berarti, "ayo tarik benda ini lebih keras!"
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More