Jadi Harta Karun dengan Harga Selangit, Lokasi Tambang Berlian Pink Dijaga Ketat

Kamis, 28 Juli 2022 - 17:43 WIB
Lokasi tambang berlian pink dijaga ketat oleh pemerintah Angola. FOTO/ IST
JAKARTA - Temuan berlian pink terbesar di dunia di Afrika Tengah Angola menjadi sorotan dunia. Pasalnya harga berlian mengalahkan semua benda berharga yang ada di dunia.

Tak mau kecolongan seperti temuan Gunung Emas, temuan berlian merah muda terbesar yang pernah ditemukan dalam 300 tahun terakhir, membuat pemerintah Angola siaga 1.



Seperti dilansir dari Cape Town, Kamis (28/7/2022), Berlian 170 karat itu ditemukan selama penggalian di tambang Lulo di Angola. Ini adalah situs yang dikelola Australia di wilayah selatan Afrika Tengah.

'' Rekor dan berlian merah muda yang menakjubkan terus menampilkan Angola sebagai pemain penting di panggung dunia untuk penambangan berlian,'' kata Menteri Sumber Daya Mineral Angola, Diamantino Azevedo.



Berbicara soal berlian, tak lengkap rasanya jika tak membahas tentang pink diamond atau berlian merah muda. Berlian ini menjadi salah satu jenis berlian yang disukai oleh para pesohor Hollywood.

Bahkan beberapa di antaranya juga memilih cincin pertunangan yang dihiasi oleh berlian pink. Sebut saja cincin tunangan milik Jennifer Lopez, Blake Lively hingga Lily Collins. Perhiasan tersebut pun digadang-gadang menjadi beberapa cincin tunangan terbaik milik para seleb.

Harga cincin-cincin tersebut pun begitu fantastis. Jauh melebihi harga cincin yang dihiasi berlian putih dengan ukuran carat yang sama. Kok bisa?

Berlian merah muda , tak hanya dikenal dengan warnanya yang begitu cantik. Pink diamonds juga menjadi salah satu berlian yang paling langka di dunia.

.
(wbs)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More