Sturddlefish Lahir dari Kesalahan Eksperimen, Hibrida 2 Spesies Ikan Langka Rusia dan AS

Jum'at, 15 April 2022 - 17:10 WIB
loading...
Sturddlefish Lahir dari Kesalahan Eksperimen, Hibrida 2 Spesies Ikan Langka Rusia dan AS
Akibat kesalahan tak sengaja para ilmuwan di Research Institute for Fisheries and Aquaculture di Hungaria menciptakan jenis ikan baru yang diberi nama Struddlefish. Foto/popularmechanics
A A A
BUDAPEST - Akibat kesalahan tak sengaja para ilmuwan di Research Institute for Fisheries and Aquaculture di Hungaria menciptakan jenis ikan baru yang diberi nama Struddlefish. Ikan ini adalah hibrida antara sturgeon Rusia (Acipenser gueldenstaedtii) dan paddlefish Amerika Serikat yang nyaris punah.

Sturgeon dan paddlefish yang dianggap terancam punah, berhasil berkembang biak dengan cara yang tidak terduga saat berada di penangkaran di laboratorium Hungaria. Sperma dan telur dari ikan akhirnya menciptakan ratusan keturunan hibrida, tetapi beberapa telah mati.

“Kami tidak pernah ingin bermain-main dengan hibridisasi. Itu benar-benar tidak disengaja,” kata Attila Mozsár, peneliti senior di Research Institute for Fisheries and Aquaculture di Hungaria, kepada The New York Times dikutip SINDOnews dari laman popularmechanics, Jumat (15/4/2022).



Menurut para peneliti, kelangsungan hidup semua kelompok keluarga hibrida sekitar antara 62 persen hingga 74 persen terhitung 30 hari setelah menetas. Ini juga menandai pertama kalinya hibridisasi berhasil terjadi antara kedua spesies.

Sturddlefish ini muncul ketika tim peneliti mencoba membiakkan lebih banyak sturgeon Rusia melalui ginogenesis. Sejenis reproduksi aseksual di mana sperma diperlukan tetapi tidak meninggalkan jejak DNA-nya.

Akibatnya, keturunannya berakhir dengan 100 persen DNA ibu (tidak ada satu pun dari kontributor ayah). Di sinilah paddlefish Amerika masuk saat tim menggunakan sperma dari ikan ini untuk memulai ginogenesis pada sturgeon.



Apa yang tidak diharapkan oleh para peneliti adalah bahwa sperma dan sel telur akan menyatu menciptakan ikan hibrida baru. Tetap saja, hibrida tidak semuanya sama; beberapa mendekati pemisahan genetik bahkan 50/50 antara kedua orang tua mereka.

Namun, yang lain tampak lebih seperti ikan sturgeon sementara yang lain memiliki sifat paddlefish yang lebih kuat. Menurut Live Science, semua hibrida adalah karnivora seperti sturgeon yang memakan moluska dan krustasea. Ini tidak seperti paddlefish paternal yang memakan berbagai zooplankton.

The Times melaporkan bahwa sekitar 100 sturddlefish masih hidup sampai sekarang. Tim di balik hibridisasi mengatakan bahwa mereka tidak memiliki rencana untuk menciptakan lebih banyak ikan sturddlefish di masa depan.
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2549 seconds (0.1#10.140)