Punya Gigi Mirip Manusia, Sheepshead Fish Dijuluki Ikan Iblis

Jum'at, 03 Juni 2022 - 07:50 WIB
loading...
Punya Gigi Mirip Manusia,...
Sheepshead Fish mengunyah makanan mereka seperti manusia. Foto: ist
A A A
JAKARTA - Ikan Sheepshead (Archosargus probatocephalus) adalah spesies ikan laut yang unik. Sebab, memiliki gigi yang mirip manusia. Bahkan, ikan Kepala Domba tersebut mengunyah makanan mereka seperti manusia.

Sheepshead biasa ditemukan di sepanjang garis pantai timur Amerika Utara dan Amerika Selatan. Nah, berikut beberapa fakta tentang ikan Sheepshead:

Dijuluki Ikan Narapidana
Ikan Sheepshead bisa dikenali lewat garis-garis vertikal gelap di tubuh abu-abu mudanya. Sebagian orang menjulukinya ikan narapidana karena keunikan tampilannya itu.

Ikan tersebut juga memiliki duri tajam di punggungnya. Sebagian besar ikan kepala domba tumbuh antara 43 cm-45 cm. Namun, ada juga yang mencapai 91 cm.

Mengapa Punya Gigi Manusia?
Punya Gigi Mirip Manusia, Sheepshead Fish Dijuluki Ikan Iblis

Gigi ikan Sheepshead tumbuh persegi. Semakin mirip gigi manusia saat mereka dewasa. Sehingga ikan tersebut bisa memakan mangsa bercangkang keras.

Saat masih kecil, ikan Sheepshead memakan hewan bertubuh lunak dan berbagai hewan kecil bercangkang, termasuk krustasea kecil seperti ostracod. Setelah tumbuh sekitar 5 cm, mereka mulai memakan hewan bercangkang keras seperti moluska dan teritip.

Pada 2021, para pemancing di Jennette's Pier di Nags Head, North Carolina menangkap ikan kepala domba dengan gigi depan yang menonjol seperti manusia, serta deretan geraham yang pendek di rahang bawahnya.

Dimana Habitatnya?
Ikan Sheepshead hidup di habitat laut dan muara di Samudra Atlantik barat, dari Nova Scotia di Kanada timur, di sepanjang garis pantai AS bagian timur dan Amerika Tengah, hingga Brasil selatan.

Biasanya mereka hidup di air asin dan air payau. Pada akhir musim dingin dan awal musim semi, ikan kepala domba pergi ke lepas pantai untuk bertelur, menurut Museum Sejarah Alam Florida (FMNH). Ikan Sheepshead berenang hingga kedalaman 15 meter

250 Ribu Telur
Punya Gigi Mirip Manusia, Sheepshead Fish Dijuluki Ikan Iblis

Untuk berkembang biak, ikan Sheepshead betina melepaskan telurnya, yang kemudian dibuahi oleh jantan dengan sperma. Para ilmuwan tidak tahu banyak tentang perilaku pemijahan ikan kepala domba, tetapi betina dapat menghasilkan antara 1.100 telur dan 250.000 telur. Setelah dibuahi, telur menetas setelah hanya 28 jam. Ikan Sheepshead biasanya mencapai kedewasaan pada usia 2 tahun dan dapat hidup setidaknya selama 20 tahun.



Viral Ikan Iblis
Ikan Sheepshead aman dikonsumsi manusia. Juga boleh ditangkap. Ikan ini juga sering dijadikan konten. Banyak pengguna TikTok menyebutnya sebagai “iklan iblis” dan menjadi viral.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2146 seconds (0.1#10.140)