5 Kecanggihan Kendaraan Tempur Infanteri M2A4 Bradley, Nomor 3 Bisa Hancurkan Tank

Selasa, 17 Januari 2023 - 23:59 WIB
loading...
5 Kecanggihan Kendaraan...
Kendaraan Tempur Infanteri M2A4 Bradley atau M2A4 Bradley Infantry Fighting Vehicle (IFV) merupakan bagian integral dari Tim Tempur Brigade Lapis Baja (ABCT) Angkatan Darat AS. Foto/Military
A A A
WASHINGTON - Kendaraan Tempur Infanteri M2A4 Bradley atau M2A4 Bradley Infantry Fighting Vehicle (IFV) merupakan bagian integral dari Tim Tempur Brigade Lapis Baja (ABCT) Angkatan Darat Amerika Serikat (AS). M2A4 Bradley adalah platform tempur yang terbukti memberikan kemampuan bertahan hidup, mobilitas, dan daya hancur yang luar biasa.

M2A4 Bradley adalah kendaraan angkut lapis baja ringan pada berbagai medan dengan perlindungan dari tembakan artileri dan senjata kecil. M2A4 Bradley digunakan dalam pertempuran infanteri mekanis dan kavaleri lapis baja karena dilengkapi senapan mesin dan rudal anti-tank.

M2A4 Bradley merupakan merupakan versi yang sudah ditingkatkan atau dimodernisasi dari platform M2A3 Bradley yang banyak digunakan keluarga M2 Bradley. Berikut 5 kecanggihan Kendaraan Tempur Infanteri M2A4 Bradley dirangkum dari laman military-today, baesystems, Selasa (17/1/2023).

1. Perlindungan Terbaik Pasukan Infanteri
Peran utama dari kendaraan lapis baja M2A4 Bradley adalah menyediakan transportasi yang terlindungi bagi pasukan infanteri untuk melakukan kontak dekat dengan musuh. M2A4 Bradley menawarkan tingkat perlindungan yang lebih baik bagi personel infanteri dibandingkan kendaraan lapis baja M113A3 atau M1126 Stryker.



Busur depan M2A4 Bradley tahan terhadap peluru penembus lapis baja 30 mm. Perlindungan menyeluruh mampu mengatasi senjata penembus lapis baja 14,5 mm. M2A4 Bradley dilengkapi dengan sistem pencegah kebakaran baru dan jammer IED baru. Beberapa M2A4 Bradley dilengkapi dengan sistem proteksi aktif.

2. Punya Kemampuan Amfibi
Meskipun penampilannya besar, M2A4 Bradley mempunyai kemampuan amfibi dengan penggunaan ponton tiup. Fitur ini melekat pada bagian depan dan samping kendaraan sebelum memasuki air. Di atas air, kendaraan lapis baja ini digerakkan oleh roda rantainya.

M2A4 Bradley dapat diangkut melalui jalur udara diterbangkan menggunakan pesawat angkut militer C-17 Globemaster III atau C-5M Super Galaxy. Kendaraan tempur infanteri M2A4 Bradley dioperasikan oleh 3 awak, terdiri dari komandan, pengemudi, dan penembak.



3. Dapat Menghancurkan Tank
M2A4 Bradley dapat menghancurkan tank lawan karena dibekali peluru kendali anti-tank TOW 2 atau Tube-launched Optically-tracked Wire-guided (TOW). Rudal ini ditembakkan dari peluncur tabung ganda yang berada di bagian turret.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2286 seconds (0.1#10.140)