10 Batu Mulia Termahal di Dunia, Nomor 1 Digunakan untuk Baterai Mobil Listrik
Rabu, 07 Juni 2023 - 09:40 WIB
9. Berlian – USD1.800 (Rp26,7 juta) Per Karat
Berlian menjadi sahabat perempuan, tetapi juga merupakan batu mulia yang dapat menghasilkan banyak uang.Meskipun kelihatannya berlian ada di mana-mana, mereka sebenarnya adalah batu mulia yang sangat langka, dengan sebagian besar konsentrasi terbatas dalam cakupannya.
Batu mulia ini berasal dari lapisan dalam bumi dan, sebelum abad ke-20, sebagian besar berlian berasal dari endapan aluvial yang tercipta dari lempung lepas, pasir, dan lanau yang diendapkan oleh air mengalir.
Saat ini, De Beers telah menjadi perusahaan pertambangan berlian terbesar di dunia, dan telah memproduksi berlian sejak didirikan pada 1888. Perusahaan ini memiliki tambang di Namibia, Afrika Selatan, Kanada, dan Australia, tempat mereka menggali sebagian besar berlian yang beredar saat ini.
Meskipun banyak orang akrab dengan berlian putih, beberapa yang paling mahal yang pernah dijual adalah berlian merah dan berlian merah muda, dua variasi berlian berwarna mewah yang bahkan lebih langka daripada berlian putih.
Meskipun berlian umumnya dianggap sebagai permata yang digunakan untuk membuat beberapa cincin pertunangan termahal di dunia, berlian juga memiliki banyak aplikasi lain dan dapat ditemukan di mata bor, gergaji, dan heatsink untuk rangkaian elektronik.
8. Rubi – USD435 (Rp6,4 juta) Per Gram
Foto/Wealthgorilla
Meskipun USD435 mungkin tidak terdengar besar untuk sebuah rubi, tapi pertimbangkan betapa kecilnya satu gram sebenarnya.
tulis komentar anda