15 Sumber Daya Alam yang Mulai Menipis di Dunia, Apa Saja?

Senin, 23 Oktober 2023 - 06:57 WIB

7. Cokelat



Pasokan kakao dunia terus berkurang. Perubahan iklim dan deforestasi membuat semakin sulit bagi petani kakao memproduksi lebih dari setengah cokelat dunia.

8. Anggur



Penelitian Morgan Stanley mengungkap fakta ketidakseimbangan antara permintaan dan pasokan anggur semakin meningkat, terutama disebabkan oleh penurunan produksi. Laporan tersebut menyatakan konsumsi anggur global pada 2020 mencapai 24 miliar liter, sementara produksinya saat ini hanya 23,1 miliar liter.

Kekurangan ini terutama disebabkan oleh pola iklim yang berubah memengaruhi wilayah-wilayah penghasil anggur di seluruh dunia.

9. Keju



Permintaan global terhadap keju dari bahan susu kambing jauh melebihi pasokan. Amerika Serikat mengonsumsi sekitar 150 juta kilogram keju setiap tahun. Namun, populasi kambing tidak dapat mengikuti perkembangan ini. Menurut Organisasi Pangan dan Pertanian Dunia (FAO), ada sekitar 1 miliar kambing di seluruh dunia, namun tidak semua kambing menghasilkan susu untuk keju. Hanya beberapa ras tertentu seperti Alpine, LaMancha, dan Saanen yang bisa melakukannya.

10. Bacon



Kelangkaan bacon bukan karena kekurangan babi, tetapi permintaan yang kian naik. Menurut Departemen Pertanian AS, pada tahun 2020, Amerika mengonsumsi 9 kilogram daging babi asap per orang. Sementara cadangan bacon AS mencapai titik terendah dalam 50 tahun pada 2017.

11. Fosfor

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More