Gunung Berapi Bawah Laut Ditemukan di indonesia, Tingginya Melebihi Burj Khalifa

Minggu, 03 Desember 2023 - 11:53 WIB
Penemuan ini merupakan salah satu penemuan gunung bawah laut terbesar yang pernah tercatat. Gunung ini memberikan wawasan baru tentang sejarah geologi dan biologi laut Pasifik.

Selain di lepas pantai Pasifik Kanada, gunung bawah laut raksasa juga ditemukan di beberapa tempat lain di dunia, termasuk di Indonesia.

Pada bulan Februari 2023, para peneliti dari Universitas Gadjah Mada (UGM) menemukan gunung bawah laut raksasa di lepas pantai Pacitan, Jawa Timur. Gunung tersebut dinamai "Gunung Api Bawah Laut Pacitan", dan memiliki ketinggian 2.300 meter (7.500 kaki).

Penemuan gunung bawah laut raksasa di Indonesia ini menunjukkan bahwa wilayah perairan Indonesia masih menyimpan banyak misteri yang belum terungkap.

Ahli hidrograf dan kelautan dari Schmidt Ocean Institute Tomer Ketter,mengatakan bahwa gunung laut tersebut tidak ada dalam database yang mengukur kedalaman laut.

Dalam siaran persnya, direktur eksekutif Schmidt Ocean Institute Dr Jyotika Virmani mengatakan, “Gunung laut setinggi lebih dari 1,5 kilometer yang hingga kini tersembunyi di bawah ombak benar-benar menyoroti betapa banyak hal yang belum kita temukan.”

“Peta dasar laut yang lengkap adalah elemen mendasar dalam memahami Samudera kita, jadi sangat menarik untuk hidup di era di mana teknologi memungkinkan kita memetakan dan melihat bagian-bagian menakjubkan dari planet kita untuk pertama kalinya,” tambahnya.
(wbs)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More