Naik Jet Supersonik Baru NASA, New York - London hanya 3,5 Jam

Jum'at, 19 Januari 2024 - 19:29 WIB
Pesawat Jet jet X-59 . FOTO/ Daily
NEW YORK - Lembaga Antariksa Nasional Amerika Serikat ( NASA ) berhasil melakukan tes terbang terhadap jet supersonik terbaru mereka yang diberi nama X-59. Dalam pengujian yang dilangsungkan, jet tersebut mampu melesat dengan kecepatan sangat tinggi.



Dihimpun dari Metro pada Jumat (19/1/2023), jet X-59 dapat melakukan perjalanan dari New York, Amerika Serikat ke London, Inggris dalam waktu sekitar 3,5 jam.



Padahal jika menggunakan pesawat komersial biasa waktu tempuhnya sekitar 8 jam.

Untuk diketahui, jet X-59 adalah inti dari misi Quest NASA yang bertujuan untuk menunjukkan bagaimana pesawat tersebut dapat terbang dengan kecepatan tinggi tanpa menimbulkan ledakan sonik yang keras. Ini merupakan capaian yang besar bagi NASA.

Kehadiran jet X-59 akan memberikan data kepada regulator dan meyakinkan mereka untuk mengurangi pembatasan penerbangan supersonik komersial.

Mengingat AS lima dekade telah melarang penerbangan supersonik karena suara mengejutkan yang dihasilkannya.

Jet X-59 sendiri memiliki panjang 100 kaki dan lebar 30 kaki. Berbeda dengan jet supersonik yang dikembangkan sebelumnya, X-59 diharapkan menghasilkan dentuman sonik yang lebih pelan saat melaju dengan kecepatan 925 mil per jam, atau 1,4 kali kecepatan suara.

“Hanya dalam beberapa tahun saja kami telah beralih dari konsep ambisius menjadi kenyataan. X-59 milik NASA akan membantu mengubah cara kita melakukan perjalanan, mendekatkan kita dalam waktu yang jauh lebih singkat," kata salah satu petinggi NASA, Bob Pearce.

"Dengan menunjukkan kemungkinan perjalanan supersonik komersial yang tenang di darat, kami berupaya membuka pasar komersial baru bagi perusahaan-perusahaan AS dan memberi manfaat bagi para pelancong di seluruh dunia,” lanjutnya.

Sebagai informasi tambahan, ini bukan satu-satunya jet supersonik yang sedang dikerjakan di dunia.

Pada tahun 2021, Boom Supersonic mengumumkan bahwa United Airlines berencana mengakuisisi 15 jet penumpang Overture pada tahun 2029 yang juga dapat terbang dari London ke New York dalam 3,5 jam.
(wbs)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More