Kotoran Manusia Termahal di Dunia Berasal dari Bangsa Viking

Kamis, 15 Agustus 2024 - 20:11 WIB
Kotoran Manusia Termahal di Dunia. FOTO/ Explorersweb
ROMA - Kotoran bangsa Viking yang memfosil, atau dikenal sebagai "coprolite," merupakan salah satu penemuan paleontologi yang sangat berharga.



Coprolite adalah istilah ilmiah untuk kotoran yang telah mengalami fosilisasi, dan penemuan ini memberikan wawasan berharga tentang diet, lingkungan, dan bahkan kebiasaan hidup dari organisme yang telah punah.



Lloyds Bank Coprolite merupakan fosil kotoran manusia terbesar dan termahal di dunia. Mengutip New York Post, fosil kotoran manusia berusia 1.200 tahun dan tercatat sebagai yang terbesar dalam sejarah manusia.

Fosil tersebut memiliki panjang 8 inci atau sekitar 20,3 cm dan tebal 2 inci atau sekitar 5 cm. Fosil ini ditemukan York, di Inggris, pada tahun 1972 di daerah yang pernah diperintah oleh prajurit Nordik.

Diyakini fosil kotoran manusia itu berasal dari kerajaan Viking di York yang ada antara 866 dan 954.

kata coprolite dalam nama fosil kotoran manusia ini berarti kotoran yang membatu.

Meski hanya sebongkah ‘kotoran’, namun Lloyds Bank Coprolite ternyata bernilai sangat mahal. Yakni diperkirakan senilai 39 ribu dollar AS atau sekitar Rp579 juta.

Penemuan Lloyds Bank Coprolite ini merupakan salah satu pencapaian arkeologis yang luar biasa.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More