Mengenal Iron Dome, Sistem Pertahanan Udara Israel yang Berhasil Ditembus Roket Hamas
Rabu, 12 Mei 2021 - 14:39 WIB
Untuk mencegat roket tersebut, Iron Dome dilengkapi dengan launcher atau peluncur. Mereka membuat dua jenis launcher yakni statis dan bergerak. Launcher statis biasanya dibangun di wilayah-wilayah yang berdekatan dengan Gaza misalnya Ashkelon. Sebaliknya launcher bergerak merupakan launcher yang siap dipindahkan kemana saja tergantung peristiwa yang dihadapi oleh Israel. Dalam setiap launcher terdapat 20 roket yang disiapkan untuk mencegat roket-roket dari Hamas dan PIJ.
Yang menarik setiap kali Iron Dome aktif, di saat yang bersamaan Iron Dome juga mengeluarkan sirine tanda bahaya. Jadinya penduduk Israel yang ada di sekitaran lokasi konflik bisa mencari perlindungan apabila roket yang dicegat tidak berhasil diledakkan di udara.
Israel mengaku sejak satu dekade lalu dikenalkan, Iron Dome berhasil menangkis 2.000 roket yang ditembakkan dari Gaza ke wilayah Israel. Benarkah? Banyak orang yang mengkritisi klaim tersebut. Apalagi Israel mengaku tingkat akurasi Iron Dome dalam menangkis serangan roket hanya mencapai 90 persen.
Apalagi Hamas dan PIJ juga makin mengerti bagaimana mengelabui Iron Dome. Mereka membuat roket-roket mereka dengan bahan yang tidak mudah terdeteksi oleh radar Iron Dome. "Tidak ada sistem pertahanan peluru kendali yang sempurna. Apalagi melawan gaya pertempuran yang memang terus berubah cepat," ujar Michael Armstrong, Associate Professor di Universitas Brock, yang juga pernah menguji sistem pertahanan Iron Dome pada 2019.
Di saat yang bersamaan keberadaan Iron Dome justru mendapatkan kritikan dari pihak Israel sendiri. Banyak aktivis dan politisi Israel mengatakan Iron Dome hanya melanggengkan perseteruan antara Israel dan Palestina. "Kemampuan Iron Dome sama sekali tidak pernah bisa menghilangkan perselisihan dan ketidakadilan yang terjadi. Dua hal itu yang membuat satu sama lain saling menembakkan roket," ujar peneliti dan politisi Israel, Yoav Fromer.
Kritikan lain juga datang dari sikap Israel yang lebih mementingkan pertahanan udara ketimbang membuat shelter-shelter perlindungan buat masyarakat Israel. Diketahui selain Iron Dome, Israel juga memiliki dua sistem pertahanan udara lainnya yakni David's Sling dan Arrow.
Lihat Juga :
tulis komentar anda