Arkeolog Temukan Sisa Senjata Super Hitler Roket V2 Terkubur di Inggris

Selasa, 28 September 2021 - 14:24 WIB
Tim dari Research Resource Archaeology sedang menggali dengan hati-hati temuan sisa-sisa Roket V2 yang menjadi senjata mematikan Adolf Hitler. Foto/dok
LONDON - Tim dari Research Resource Archaeology sedang menggali dengan hati-hati temuan sisa-sisa Roket V2 yang menjadi senjata mematikan Adolf Hitler terkubur di sebuah ladang di Kent, Inggris.

Denga sangat hati-hati, tim menggali kawah besar sedalam 14 kaki dan lebar 38 kaki karena masih terdapat bahan bakar di roket tersebut.

Colin dan Sean Welch yang melakukan penggalian tersebut telah bekerja di lima situs V2 lainnya tetapi yang satu ini dikatakan unik.



Colin mengatakan kepada Kent Online, roket yang ditembakan Nazi akan memasuki membentur tanah dengan sudut sekitar 70 derajat.



"Kami biasanya berharap menemukan sisa-sisa paling banyak di sisi kawah terjauh dari titik masuk, tetapi ketika kami menggali di sini ternyata berbeda," katanya seperti dikutip Express.co.uk, Selasa (28/9/2021).

Tim memperkirakan kalau roket tersebut dilepaskan Nazi Jerman dari Belanda. Hanya butuh beberapa menit roket yang memiliki kecepatan 3.300 mil per jam itu untuk sampai ke Inggris.

Ribuan roket V2 diluncurkan oleh Nazi Jerman selama Perang Dunia 2 dan menyebabkan sekitar 9.000 orang tewas di Inggris.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More