Bikin Ngilu, Inilah 5 Bandara Paling Berbahaya di Dunia!

Sabtu, 29 Januari 2022 - 23:03 WIB
Bandara utama di Pulau Karibia menjadi obyek wisata karena pengunjung pantai bisa berada sangat dekat dengan pesawat. Foto: ist
JAKARTA - Bandara seharusnya tempat yang sangat aman. Tapi, faktanya ada sejumlah bandara di dunia yang justru dikenal berbahaya. Tapi, bukan karena kejahatan. Namun, lebih disebabkan dari lokasi, kondisi landas pacu, dan lainnya.

Dan ternyata para wisatawan justru semakin tertarik dengan pengalaman pendaratan yang mengerikan di lima bandara ini. Apa saja?

1. Bandara Internasional Barra, Skotlandia



Bandara yang dikenal sebagai Bandara Barra Eoligarry ini terletak di ujung paling utara Pulau Barra. Bandara ini termasuk paling berbahaya karena landasan pacunya cukup kecil. Selain itu, pesawat juga harus menggunakan pantai untuk mendarat dan lepas landas saat mengimbangi jaraknya. Ini adalah satu-satunya bandara di dunia yang menggunakan teknik pendaratan ini.





2. Bandara Lukla, Nepal



Pada 2008, bandara yang terletak di distrik Solukhumbu ini berubah nama menjadi Bandara Tenzing-Hillary. Landasan terbangnya relatif tinggi, yakni 8.000 kaki dari permukaan laut. Faktor yang membuatnya sangat berbahaya adalah jarak pendaratan dan lepas landas yang pendek, tetapi tidak ada fitur Air Traffic Controller (ATC) modern atau pengontrol daya dan pengaturan lalu lintas udara di bandara ini.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More