Ilmuwan AS Kembangkan Masker N95 yang Bisa Membunuh Virus

Minggu, 10 Juli 2022 - 05:30 WIB
Ilmuwan AS Kembangkan Masker N95 yang Bisa Membunuh Virus
NEW YORK - Tim peneliti di Amerika Serikat mengembangkan jenis baru masker wajah N95 yang tidak hanya berfungsi mengurangi penyebaran Covid-19, tetapi juga membunuh virus saat menyentuh peralatan.



Masker wajah kreasi peneliti dari Rensselaer Polytechnic Institute juga berpotensi dipakai lebih lama.

“Kami pikir penemuan ini adalah langkah pertama menuju alat pelindung diri yang tahan lama,''

"Ini dapat membantu mengurangi penularan patogen di udara secara umum," kata Edmund Palermo dari Rensselaer Polytechnic Institute seperti dilansir kantor berita Press Trust of India.



Melalui penelitian yang diterbitkan baru-baru ini di jurnal Applied ACS Materials and Interfaces, tim berhasil memasukkan polimer antimikroba spektrum luas ke dalam filter polipropilen yang digunakan dalam masker wajah N95.

Masker N95 menggunakan penyaringan mekanis, di mana partikel-partikel terperangkap dalam matriks serat mikroskopis, dan penyaringan elektrostatis, di mana partikel-partikel tertarik ke permukaan yang membawa muatan statis.

Kombinasi metode ini membuat masker N95 sangat efektif, tetapi muatan elektrostatis, seperti muatan lainnya, menghilang seiring waktu saat udara dan kelembapan melewatinya.
(wbs)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More