Roket Antares Luncurkan Kapal Kargo Cygnus NG-18, Bawa Sejumlah Eksperimen Liar NASA

Senin, 07 November 2022 - 22:45 WIB




Ikut dikirimkan ke laboratorium luar angkasa, printer 3D yang dikenal sebagai Fasilitas BioFabrication. Alat ini untuk mencetak beberapa tulang rawan lutut manusia (khususnya, meniskus), dan satu set sel jantung manusia.

Setelah pengiriman luar angkasa, alat ini akan mencetak meniskus baru dan mempelajarinya di laboratorium untuk mempersiapkan kemungkinan transplantasi pasien di masa depan. Pembuluh darah dan jaringan jantung juga akan diproduksi. Alat ini merencanakan pengujian kemanjuran obat di luar angkasa pada organoid atau versi miniatur organ.

Peluncuran roket Antares ini menandai penerbangan pertama roket Northrop Grumman yang menggunakan tahap pertama buatan Ukraina dan mesin roket Rusia, sejak Rusia menginvasi Ukraina pada Februari 2022. Northrop Grumman mengatakan perusahaan memiliki cukup komponen untuk dua misi Antares berikutnya.
(wib)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More