PBB Desak Status Quo Masjid Al-Aqsa Harus Dipertahankan

Minggu, 08 Januari 2023 - 16:26 WIB
Pejabat Senior Urusan Politik PBB, Khaled Khiari mengatakan pada upacara tersebut bahwa kunjungan tersebut adalah yang pertama oleh seorang menteri Kabinet Israel sejak 2017.

“Meski kunjungan itu tidak disertai atau diikuti dengan kekerasan, namun dinilai sangat menghasut mengingat Ben-Gvir sering mengadvokasi perubahan status quo,” ujarnya.

Ben-Gvir pernah berkampanye agar kawasan tersebut termasuk Masjid Al-Aqsa dan 'Gunung Kuil' dibuka untuk umum tanpa ada larangan beribadah.

Sekretaris Jenderal PBB, Antonio Guterres, mendesak semua pihak untuk tidak mengambil tindakan yang dapat meningkatkan ketegangan di dalam dan sekitar situs suci tersebut.

Duta Besar Israel untuk PBB, Gilad Erdan, mengumumkan sebelum pertemuan bahwa orang Yahudi akan diizinkan mengunjungi situs tersuci dalam Yudaisme.

"Itu adalah hak setiap orang Yahudi dan Israel tidak mempengaruhi status quo dan tidak berencana melakukannya," katanya.

Wakil Duta Besar AS, Robert Wood, mengatakan AS tetap berkomitmen pada solusi dua negara untuk mengakhiri konflik antara Israel dan Palestina.

"Namun, AS khawatir tindakan sepihak akan memperburuk ketegangan atau memengaruhi kemajuan penyelesaian kedua negara," katanya.
(wbs)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More