Harta Karun Titanic Terungkap, Ditemukan Kalung Emas Gigi Hiu Megalodon

Rabu, 31 Mei 2023 - 14:53 WIB
loading...
Harta Karun Titanic Terungkap, Ditemukan Kalung Emas Gigi Hiu Megalodon
Harta karun kapal Titanic yang tenggelam di Samudra Atlantik pada tahun 1912 perlahan mulai terungkap. Salah satunya adalah kalung emas terbuat dari gigi hiu megalodon. Foto/DailyMail/Magellan
A A A
LONDON - Harta karun kapal Titanic yang tenggelam di Samudra Atlantik pada tahun 1912 perlahan mulai terungkap. Salah satunya adalah kalung emas terbuat dari gigi hiu megalodon yang terdeteksi dalam rekaman reruntuhan kapal Titanic.

Artefak yang menakjubkan itu diidentifikasi dalam rekaman yang diambil musim panas lalu oleh firma Magellan Ltd yang berbasis di Guernsey. Rekaman itu diambil untuk memindai secara digital kapal Titanic yang karam selama 111 tahun.

Masih banyak artefak lain di sekeliling kalung emas itu, namun belum teridentifikasi. Sekilas tampak seperti kumpulan manik-manik kecil berbentuk cincin.



Tim Magellan Ltd, yang bekerja sama dengan Atlantic Productions membuat film dokumenter tentang ekspedisi tahun lalu, dilarang mengambilnya dari dasar laut. Jadi mereka belum tahu secara detail tentang kalung emas gigi hiu megalodon tersebut.

“Kami menemukan gigi megalodon yang dibuat menjadi kalung. Sungguh luar biasa, benar-benar luar biasa,” kata Richard Parkinson, Direktur Magellan kepada ITV News dikutip SINDOnews dari laman Daily Mail, Rabu (31/5/2023).

Hiu megalodon telah punah dan merupakan salah satu ikan terbesar yang pernah ada. Gigi hiu megalodon pada kalung emas itu diperkirakan memiliki panjang lebih dari tujuh inci.
Harta Karun Titanic Terungkap, Ditemukan Kalung Emas Gigi Hiu Megalodon


Tidak dijelaskan bagaimana Magellan dapat mengidentifikasi gigi di kalung itu sebagai megalodon. Catalina Pimiento, ahli paleontologi di Universitas Swansea yang berspesialisasi dalam hiu, mengatakan sulit untuk mengetahui apakah itu gigi megalodon tanpa objek skala lain yang dapat diidentifikasi.



“Gigi itu tampaknya memiliki 'leher', yang merupakan area gelap antara mahkota gigi dan akarnya. Tapi karena kualitas gambarnya sangat rendah, sulit untuk melihat,” katanya kepada MailOnline.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2964 seconds (0.1#10.140)