Nelayan Tangkap Hiu Hantu Prasejarah dalam Keadaan Hamil

Kamis, 22 Juni 2023 - 06:23 WIB
loading...
Nelayan Tangkap Hiu...
hiu setan, ikan menyeramkan ini dinamakan demikian karena deretan giginya yang tajam dan kulitnya yang berwarna abu-abu merah muda. FOTO/ TNT
A A A
TAIPEI - Sekelompok nelayan secara tidak sengaja menangkap 'hiu hantu' hamil yang sangat langka dengan berat 907 kilogram di lepas pantai Taiwan baru-baru ini.



"Itu milik keluarga hiu prasejarah dan merupakan 'fosil hidup' yang sangat langka," kata perwakilan Museum Seni Laut Taiwan yang membeli tangkapan raksasa seperti dilansir dari New York Post, Kamis (22/6/2023).

"Spesies ini memiliki kulit tembus pandang, tubuh merah muda, dan 'taring jahat'," tambahnya.

Spesimen tersebut diduga ditangkap oleh kapal pukat Australia di lepas Kota Su'ao, Taipei.

Juga dikenal sebagai hiu setan, ikan menyeramkan ini dinamakan demikian karena deretan giginya yang tajam dan kulitnya yang berwarna abu-abu merah muda.

Meski wajahnya mengerikan, hiu bukanlah ancaman bagi manusia.

Sebaliknya, ia lebih suka berburu cumi-cumi dan mangsa lainnya di habitatnya di dasar samudra Hindia, Atlantik, dan Pasifik.

Ikan itu memiliki panjang sekitar 4,9 meter dan berat 799,68 kilogram, menjadikannya ikan hiu hantu terbesar yang pernah ditangkap di Taiwan.

Sayangnya, itu bukan satu-satunya hiu hantu yang secara tidak sengaja tertangkap oleh kapal pukat karena spesimen ini mengandung enam anak, masing-masing dengan berat 3,62 kg dan panjang 1,21 meter.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2257 seconds (0.1#10.140)