Ilmuwan Sukses Bikin Lalat Betina Bertelur Tanpa Pasangan

Senin, 31 Juli 2023 - 17:57 WIB
loading...
Ilmuwan Sukses Bikin Lalat Betina Bertelur Tanpa Pasangan
Lalat buah dalam penelitian ini direkayasa untuk bertelur sendiri dan membuahi dengan lalat jantan.. FOTO/ DAILY
A A A
SAN PEDRO - Tim ilmuwan berhasil ciptakan lalat buah yang bisa menghasilkan kelahiran perawan (tanpa pasangan) pertama di dunia secara alami.



Seperti dilansir dari Daily Mail Senin, (31/7/2023), keberhasilan studi enam tahun yang melibatkan manipulasi tiga gen penting dalam memahami fenomena 'kelahiran perawan' dan dapat membawa para ilmuwan selangkah lebih maju dalam memahami apakah kemampuan serupa dapat ditransfer ke manusia.

Penelitian tersebut menghasilkan dua generasi lalat buah yang bertelur tanpa lalat jantan.

Penulis utama studi ini, Dr. Alexis Sperling dari University of Cambridge mengatakan: "Hasil penelitian ini memberikan wawasan penting tentang kelahiran perawan."

Sementara itu, ilmuwan dari Associate profesor ilmu biologi di University of Southampton, Dr. Herman Wijnen berkata: "Gen yang dimanipulasi pada lalat buah adalah gen yang dimiliki manusia, tetapi ada perbedaan yang signifikan antara perkembangan awal lalat dan manusia."

Lalat buah dalam penelitian ini direkayasa untuk bertelur sendiri dan membuahi dengan lalat jantan.

Studi baru, yang diterbitkan dalam jurnal Current Biology, mengamati 44 gen sebelum mempersempitnya menjadi tiga yang mungkin berperan dalam kelahiran perawan alami pada lalat buah Hawaii dan Brazil.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2117 seconds (0.1#10.140)