7 Keunggulan Iron Sting Israel, Senjata Unggulan yang Dilengkapi Laser dan GPS

Senin, 30 Oktober 2023 - 12:03 WIB
loading...
7 Keunggulan Iron Sting...
Iron Sting merupakan senjata unggulan Israel yang dilengkapi dengan laser dan GPS. Foto/Defence Industry
A A A
JAKARTA - Iron Sting merupakan senjata unggulan yang diluncurkan Israel untuk menyerang kelompok Hamas di Gaza. Senjata ini merupakan amunisi mortir yang sangat kuat dengan daya ledak yang luar biasa.

Iron Sting ini dikembangkan oleh produsen senjata Israel Elbit Systems pada tahun 2021. Senjata ini sudah diuji di Israel bagian selatan dekat wilayah Gaza.

Lantas, bagaimana keunggulan Iron Sting Israel? Berikut ulasannya.

Keunggulan Iron Sting Israel


1. Dilengkapi Laser dan GPS


Iron Sting Israel merupakan senjata unggulan Israel yang dilengkapi dengan laser dan GPS. Dengan keunggulan ini Iron Sting Israel dapat tertuju kepada target yang dimaksud dengan tepat sasaran dan anti meleset.



Iron Sting adalah jaringan sistem penembakan presisi yang menggunakan laser dan GPS untuk menyerang dengan meminimalkan kerusakan tambahan. Berkat sistem jaringan, mortir dapat mencapai beberapa sasaran secara bersamaan dalam waktu nyata.

2. Memiliki Tiga Mode Operasi


Melansir dari laman Defence Industry Europe, senjata ini dilengkapi dengan tiga mode operasi yakni GPS/IMU, SAL+GPS/IMU, dan SAL+IMU dapat memberikan kemampuan yang kuat dalam semua skenario pertempuran.

3. Mampu Menembus Beton


Iron Sting Israel dilengkapi dengan hulu ledaknya dapat menembus Double Reinforced Concrete (DRC) atau biasa dikenal dengan tembok beton bertulang ganda serta mempunyai efek ledakan dan fragmentasi yang luar biasa.

4. Mampu Melumpuhkan Target dengan Akurat


Senjata yang baru debut pada Minggu (22/10/2023) ini mampu melumpuhkan target dengan akurat. Iron Sting Israel ini memiliki sistem yang terhubung jaringan, sehingga senjata ini mampu mengenai target secara bersamaan secara real time.

5. Memiliki Sistem Mortir Cardom


Iron Sting ditembakkan dari sistem mortir Cardom yang terpasang di dalam kendaraan lapis baja M113 serta dalam sistem Cardom Spear yang terdapat pada SUV Hummer 4X4.



Cardom sendiri terhubung langsung dengan Sistem Manajemen Pertempuran, memungkinkan akses langsung ke berbagai sensor pengakuisisi target seperti radar dan sistem deteksi lainnya.

Dengan Cardom, tembakan pertama yang sangat akurat bisa dilakukan dalam waktu 30-60 detik, dan memiliki kecepatan tembakan hingga mencapai 16 putaran per menit.

6. Daya Ledaknya 1-12 km


Sebagai salah satu senjata yang sangat canggih, Iron Sting Israel memiliki daya ledak yang jangkauannya mencapai 1 hingga 12 km. Tak heran jika senjata ini mampu menembus tembok beton bertulang ganda.

7. Iron Sting Kompatibel dengan Cardom Versi Terbaru


Iron Sting dapat berfungsi dengan baik pada Cardom versi terbaru, yakni Spear MK2. Sistem ini memiliki kemampuan operasi yang cepat dan bisa diaktifkan dengan mode otomatis atau manual, hanya memerlukan dua hingga tiga anggota awak. Selain itu, sistem mortir dapat diaktifkan dan beroperasi dalam waktu hanya 60 detik.

Demikian 7 keunggulan Iron Sting Israel. Semoga informasi ini dapat menambah wawasan para pembaca.
(okt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2074 seconds (0.1#10.140)