Misteri Pencernaan Hewan: 7 Makhluk yang Hidup Tanpa Buang Air Besar

Sabtu, 11 Mei 2024 - 13:01 WIB
loading...
Misteri Pencernaan Hewan:...
Ada hewan-hewan yang ternyata tidak buang air besar sepanjang hidupnya. Foto: ist
A A A
JAKARTA - Terdapat sejumlah hewan yang tidak buang air besar sepanjang hidupnya. Mereka tidak buang air besar seperti kebanyakan binatang ternyata memiliki alasannya tersendiri.

Pada dasarnya buang air besar sendiri merupakan proses alamiah untuk membuang kotoran sisa pencernaan dan metabolisme tubuh. Kotoran harus dikeluarkan agar tak menjadi racun dan merusak tubuh.

Namun, bagaimana makhluk hidup bisa bertahan tanpa membuang kotoran dalam tubuh mereka?

Sebenarnya banyak hal di dunia fauna yang diluar pikiran manusia, salah satunya terkait sistem pencernaan yang dimiliki beberapa hewan ini.

Sejumlah hewan ini mengembangkan cara yang unik dalam sistem tubuh mereka yang membuat mereka tidak harus membuang air besar.

7 Hewan yang Tidak Buang Air Besar

1. Ubur-Ubur
Misteri Pencernaan Hewan: 7 Makhluk yang Hidup Tanpa Buang Air Besar

Karena ubur-ubur hanya memiliki satu lubang dalam anggota tubuhnya, hal ini membuat mereka makan dan mengeluarkan kotoran hanya melalui satu lubang tersebut. Kotoran yang dikeluarkan oleh ubur-ubur ini dikeluarkan setelah mereka selesai makan.

2. Spons Laut

Hewan yang menyerupai terumbu karang ini mengeluarkan kotoran berupa karbon yang merupakan makanan organisme laut lainnya. Spons laut tidak dapat berfotosintesis. Sebaliknya, mereka menyaring air yang diambil ke dalam tubuh mereka.

3. Ikan Hag
Misteri Pencernaan Hewan: 7 Makhluk yang Hidup Tanpa Buang Air Besar

Ikan yang mirip seperti teripang atau belut laut ini mengeluarkan sekitar satu sendok teh matriks gula dan protein yang mengembang menjadi lendir yang licin. Kelenjar penghasil lendir ini juga membantu mereka membuang bahan limbah yang ada dalam tubuhnya.

4. Tardigrade
Misteri Pencernaan Hewan: 7 Makhluk yang Hidup Tanpa Buang Air Besar

Spesies ini hanya membuang kotorannya ketika sedang berganti kulit, yang hanya sebanyak empat hingga dua belas kali selama masa hidup mereka. Selama fase molting, mulut mereka menutup dan mereka tidak bisa makan. Mereka juga mengeluarkan lapisan usus depan, usus belakang, cakar, dan kutikula tua melalui sebuah bukaan.

5. Tungau Demodex
Misteri Pencernaan Hewan: 7 Makhluk yang Hidup Tanpa Buang Air Besar

Hewan mikroskopis yang hidup di folikel rambut manusia, khususnya di kelenjar sebaceous dan kelenjar folikel rambut wajah. Tungau Demodex tidak memiliki anus sama sekali karena hanya hidup sekitar 2 minggu. Sebaliknya, mereka memiliki perut yang memanjang dengan sel-sel khusus yang besar untuk menyimpan limbah.

6. Kupu-Kupu
Misteri Pencernaan Hewan: 7 Makhluk yang Hidup Tanpa Buang Air Besar

Kupu-kupu dewasa hanya dapat memakan cairan, biasanya nektar. Mereka memiliki mulut berbentuk tabung yang memungkinkan mereka untuk minum, tetapi tidak dapat mengunyah makanan padat. Karena tidak makan, kupu-kupu tidak buang air besar.


7. Lalat Capung

Lalat capung adalah hewan yang tidak berumur panjang dan tidak memiliki sistem pencernaan sama sekali. Hewan ini menetas dari telur sebagai nimfa, mengalami metamorfosis, dan menghabiskan sisa hidup sebagai lalat capung. Fokus hidup lalat capung adalah reproduksi, sehingga mereka bahkan tidak mempunyai mulut. Setelah kawin, jantan mati dan betina bertelur dan mati karenakelelahan
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1609 seconds (0.1#10.140)