Komet Raksasa Menuju Bumi dengan Kecepatan 35.000 Kilometer per Jam

Rabu, 13 April 2022 - 20:32 WIB
loading...
Komet Raksasa Menuju...
Para astronom telah melihat komet es raksasa yang sedang mengarah ke bumi dengan kecepatan 35.000 kilometer per jam. Foto/dok
A A A
JAKARTA - Para astronom telah melihat komet es raksasa yang sedang mengarah ke bumi dengan kecepatan 35.000 kilometer perjam. Diperkirakan komet ini akan berada paling dekat dengan bumi pada tahun 2031.

Dilansir Live Science, Rabu (13/4/2022), kendati mengarah ke bumi, ilmuwan tidak begitu khawatir dengan komet yang dinamai C/2014 UN271 atau Bernardinelli-Bernstein (BB) karena lintasannya akan menjauh dari bumi.

Pada saat akan mendekati bumi pada tahun 2031, komet tersebut akan bergerak menjauh sekitar 1 miliar mil. Sebagai perbandingan, jarak tersebut sama dengan jarak antara Saturnus dengan matahari.

Ketika BB mendekati bumi, para ilmuwan akan mempelajari inti dari komet tersebut. Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa batu ruang angkasa es berukuran lebih dari 128 kilometer.



Karena begitu besarnya BB, komet tersebut pernah dikira sebagai planet kerdil. Namun berdasarkan pengamatan terbaru, batu itu memiliki ekor yang bersinar atau koma. Ini merupakan indikator jelas bahwa batu ruang angkasa itu adalah komet es yang melintas melalui tata surya bagian dalam yang relatif hangat.

Sekarang, para astronom telah menggunakan Teleskop Luar Angkasa Hubble untuk mengintip melalui koma batu yang menyala-nyala dan fokus langsung pada jantungnya yang sedingin es.

Tim kemudian menggunakan model komputer untuk menghilangkan cahaya koma terang komet secara digital dan hanya menyisakan nukleus.



Data yang dihasilkan menunjukkan bahwa inti komet sekitar 50 kali lebih besar dari komet biasa yang diamati di tata surya bagian dalam. Inti tunggal terbesar yang pernah dideteksi para astronom.

Analisis tim juga mengungkapkan warna inti es komet. "Ini besar dan lebih hitam dari batu bara," kata rekan penulis studi David Jewitt, seorang profesor ilmu planet di UCLA.

Saat ini jarak BB dengan bumi sekitar 3,2 miliar kilometer sehingga banyak ruang yang sulit terlihat sebelum jarak dekatnya pada 2031.
(ysw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1724 seconds (0.1#10.140)