Sebelum Gempa 7,4 SR Terjadi, Ini Tanda-tanda Mengerikan yang Muncul di Danau Alaska

Minggu, 16 Juli 2023 - 17:39 WIB
Ini tanda-tanda aneh yang muncul di danau sebelum, gempa 7,4 SR guncang Alaska Minggu (16/7/2023). FOTO/ LS
ALASKA - Sebelum Gempa Bumi berkekuatan 7,4 Skala Richter di Alaska hari ini Minggu (16/7/2023), jauh sebelumnya patahan Bumi di dasar danau Alaska juga “menyemburkan” gelembung.



Walter Anthony seorang ilmuwan yang bekerja dengan NASA mengatakan Danau ini begitu dipenuhi oleh gas yang merusak iklim sehingga dapat terlihat menggelegak ke permukaan.

Danau ini akan muncul semakin banyak saat lapisan es Alaska mencair seiring peningkatan suhu dan meningkatnya kebakaran hutan, menurut sebuah studi di tahun 2021.

Arctic Boreal Vulnerability Experiment (ABoVE) NASA sedang mempelajari pengaruhnya terhadap perubahan iklim, menurut NASA.



Danau-danau termokarst muncul ketika lapisan es, tanah yang seharusnya tetap beku sepanjang tahun, mulai mencair.

Saat ini terjadi, balok es besar yang terjepit tanah juga mencair, yang menyebabkan tanah runtuh puluhan centimeter.

“Bertahun-tahun yang lalu, tanahnya sekitar tiga meter lebih tinggi dan itu adalah hutan cemara,” kata Katey Walter Anthony, seorang ahli ekologi di University of Alaska-Fairbanks, menggambarkan termokarst yang disebut danau Big Trail di Alaska.

Dia telah bekerja dengan proyek ABoVE NASA untuk mempelajari efek danau Big Trail terhadap perubahan iklim. Saat air menyerbu lubang pembuangan yang tertinggal, begitu juga bakteri.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More