Rudal Balistik Nuklir Yars Rusia, Membawa 3 Hulu Ledak MIRV dengan Jangkauan 10.500 Km
Kamis, 26 Oktober 2023 - 19:31 WIB
“RS-24 melampaui RT-2PM2 Topol-M dalam hal bobot dan dilaporkan mungkin membawa sepuluh hulu ledak yang dapat ditargetkan secara independent,” tulis Bulgarian Military, Kamis (26/10/2023).
Uji coba rudal yang dipublikasikan pada tahun 2007 dianggap sebagai jawaban terhadap sistem pertahanan rudal yang ingin dibangun Amerika Serikat di Eropa. Rudal balistik RS-24 secara resmi mulai beroperasi pada 2010 dan pada Juni 2017 lebih dari 50 peluncur ini telah beroperasi.
Sergey Karakaev, komandan Pasukan Rudal Strategis, mengkonfirmasi pada November 2019 lebih dari 150 peluncur kompleks Yars beroperasi, termasuk struktur berbasis silo dan bergerak. Di wilayah seperti Yoshkar-Ola, Teykovo, Nizhny Tagil, dan Novosibirsk, dilengkapi dengan varian peluncur transport erector (TEL) dari Yaris.
(wib)
tulis komentar anda