Ajaib! Wanita dengan 2 Rahim Ini Melahirkan Bayi Kembar Sekaligus

Minggu, 29 September 2024 - 17:42 WIB
Ilustrasi kehamilan. FOTO/ DAILY
BEIJING - Wanita asal China memiliki kondisi medis langka berupa dua rahim sejak lahir, melahirkan bayi kembar dari kedua rahimnya.



Kondisi ini sangat langka dan hingga kini hanya ditemukan pada 0,3 persen wanita di seluruh dunia.



Menurut Radio Nasional China, kedua rahim wanita itu telah terbentuk sepenuhnya dan meliputi saluran telur dan ovarium.

Meskipun kondisi ovarium ganda sangat langka, namun lebih jarang terjadi bagi seorang wanita yang berhasil melahirkan dari kedua ovarium.

Pada awal September, wanita itu melahirkan seorang bayi laki-laki dan seorang bayi perempuan di provinsi Shaanxi. Ia melahirkan bayi-bayi itu saat usia kandungannya delapan setengah bulan, demikian dilaporkan South China Morning Post.

Berbicara kepada media lokal, dokter kandungan senior di rumah sakit Cai Ying mengatakan, "Hamil di kedua rahim melalui konsepsi alami sangat jarang terjadi. Kami hanya mendengar beberapa kasus seperti itu dari Tiongkok dan luar negeri."

“Lebih jarang lagi, seorang wanita dengan kondisi ini berhasil melahirkan setelah 37 minggu,” imbuhnya, seraya menambahkan bahwa fenomena ini merupakan “satu dari sejuta”.

Bagaimana wanita itu berhasil melahirkan anak kembar dari dua indung telur?
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More