Bos Virgin Galactic Richard Branson Berhasil Sampai ke Luar Angkasa

Senin, 12 Juli 2021 - 16:07 WIB
Richard Branson resmi menjadi orang pertama yang berhasil terbang ke luar angkasa dengan roket yang didanainya. Foto/BBC
NEW MEXICO - Richard Branson resmi menjadi orang pertama yang berhasil terbang ke luar angkasa dengan roket yang didanainya.

Pesawat luar angkasa supersonik yang dikembangkan oleh perusahaannya, Virgin Galactic, menderu ke langit di atas New Mexico Minggu pagi, membawa Branson dan tiga awak lainnya.



Branson terbang bersama dengan karyawan Virgin Galactic, Beth Moses, Colin Bennett, dan Sirisha Bandla, serta pilot Dave Mackay dan Michael Masucci.

Mereka menaiki SpaceShipTwo, pesawat bersayap dengan motor roket tunggal yang telah dikembangkan oleh perusahaan selama hampir dua dekade.



Kapal induknya yang besar dan berbadan kembar, dijuluki WhiteKnightTwo, terbang ke langit pada pukul 8:30 pagi waktu setempat, dan naik hingga ketinggian sekitar 50.000 kaki di udara.

Kemudian tepat pukul 09:15, SpaceShipTwo terlepas dari induknya dan jatuh sesaat sebelum mesinnya hidup dan menopang kendaraan menukik ke atas.



"Untuk semua anak-anak di luar sana, saya pernah menjadi seorang anak dengan mimpi memandang bintang-bintang. Sekarang saya adalah orang dewasa di pesawat ruang angkasa ... Jika kita bisa melakukan ini, bayangkan apa yang dapat Anda lakukan," kata Branson , dikutip dari CNN.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More