Penemuan 5 Sumur Purbakala di Jalur Mesir-Palestina, Pernah Jadi Pos Militer Pasukan Firaun
Selasa, 01 Maret 2022 - 19:17 WIB
Di situs bersejarah itu juga ditemukan 13 cincin tembikar dan beberapa pot tanah liat dari dinasti ke-26 Mesir kuno (664–525BC), yang dikenal sebagai periode Saite. Kementerian mengatakan penggalian misi adalah bagian dari proyek nasional yang lebih besar untuk mengembangkan provinsi Sinai Utara, yang banyak memiliki situs firaun untuk dijadikan objek wisata.
Tim arkeologi lain yang melakukan penelitian di dekat benteng Tell El Kedwa menemukan sebuah pusat penyimpanan besar dari periode Saite. Di dalam ruangan besar, ditemukan setumpuk pot tanah liat.
Di dalam tembok benteng, ditemukan sisa-sisa tungku pembakaran dari periode Saite. Tempat pembakaran itu adalah bagian dari bengkel peleburan tembaga besar. Pecahan tembaga juga ditemukan di dekat tempat pembakaran.
Tim arkeologi lain yang melakukan penelitian di dekat benteng Tell El Kedwa menemukan sebuah pusat penyimpanan besar dari periode Saite. Di dalam ruangan besar, ditemukan setumpuk pot tanah liat.
Di dalam tembok benteng, ditemukan sisa-sisa tungku pembakaran dari periode Saite. Tempat pembakaran itu adalah bagian dari bengkel peleburan tembaga besar. Pecahan tembaga juga ditemukan di dekat tempat pembakaran.
(wib)
tulis komentar anda