Ini Daftar Orang Kaya yang Mati-matian Mencegah Penuaan

Selasa, 27 Juni 2023 - 12:31 WIB
loading...
Ini Daftar Orang Kaya...
Cryonics adalah salah satu teknologi yang digemari oleh orang-orang kaya di dunia dalam mencegah kematian. Foto/Discover Magazine.
A A A
JAKARTA - Sejumlah orang-orang kaya di dunia berupaya menggunakan kekayaan mereka untuk mencegah penuaan. Mereka berupaya keras agar tidak cepat mati karena usia yang terus bertambah.

Mereka yakin bahwa usia tua bisa direkayasa. Jadi seiring waktu dan bertambahnya usia mereka justru tetap akan terlihat sehat dan muda.

Banyak cara yang mereka lakukan untuk mendapatkan keinginan tersebut. Ada yang berupaya melakukan olah raga secara rutin, namun ada juga yang melakukannya dengan mengonsumsi obat-obatan.

Apa pun caranya, mereka sangat berupaya agar tidak cepat-cepat meninggal dunia.

Nah, berikut ini daftar 10 orang kaya di dunia yang berupaya melakukannya menurut Business Insider. Yuk cermati:

1. Sam Altman

Nama Sam Altman sangat dikenal oleh banyak orang belakangan ini. Pendiri perusahaan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) OpenAI itu diyakini masuk dalam daftar orang terkaya di dunia meski belum ada catatan resmi yang menasbihkannya.

Hanya saja OpenAI baru-baru ini dilaporkan telah memiliki nilai sebesar USD29 miliar atau setara Rp433,2 triliun. Bahkan Microsoft telah menanamkan dana sebesar USD10 miliar atau mencapai Rp149,4 triliun ke OpenAI. Jadi mana mungkin Sam Altman tidak ikut-ikutan kaya.

Disebutkan Business Insider Sam Altman justru termasuk orang kaya yang ingin mencegah terjadinya penuaan. Dia berinvestasi pada perusahaan Retro Biosciences senilai USD180 juta atau setara Rp2,6 triliun untuk menemukan obat pencegah penuaan.

Selain itu dia juga mencegah penuaan dengan rutin olahraga, tidur cukup, makan makanan sehat, dan minum metformin. Nah, metformin dia yakini sebagai obat yang manjur untuk mencegah penuaan.

2. Peter Thiel

Peter Thiel merupakan orang yang kaya berkat teknologi. Dia adalah salah satu pendiri PayPal dan Palantir Technologies. Seperti Sam Altman dia juga berinvestasi pada perusahaan yang ingin menemukan obat pencegah penuaan yang namanya adalah Unity Biotechnology.

Dia bahkan sudah menandatangani kesepakatan dengan Alcor Life Extension Foundation. Lembaga itu dikenal mengaplikasi teknologi Cryonics dimana orang-orang dibekukan untuk hidup abadi.

3. Larry Page

Larry Page, salah satu pendiri Google ternyata punya misi lain dalam hidupnya. Dia bahkan meminta Alphabet untuk membuat perusahaan baru yakni Calico Labs yang fokus pada pengembangan obat dan teknologi yang bisa menghindari penuaan.

Saat ini Calico Labs telah bekerja sama dengan perusahaan biofama, AbbVie. Dalam kerja sama itu Larry Page menggelontorkan dana investasi yang sangat besar.

4. Sergey Brin

Rekan Larry Page yang juga sama-sama membangun Google, Sergey Brin ternyata juga terobsesi tidak mengalami penuaan. Dia bahkan mengaku pernah melakukan mutasi genegtik agar tidak terkena penyakit Parkinson.

Sama seperti Larry Page, Sergey Brin juga berinvestasi di Calico Labs.

5. Mark Zuckerberg

Mark Zuckerberg, pendiri Facebook dan juga pemilik grup perusahaan raksasa teknologi dunia, Meta, ternyata termasuk orang kaya di dunia yang berupaya mencegah penuaan dan kematian.

Dia bahkan membuat sebuah program pendanaan khusus yang dinamakan Breakthrough Prizes. Program itu dibuat untuk orang-orang yang berhasil memberikan jawaban hal-hal krusial di dunia.

Salah satunya adalah masalah kematian yang seharusnya bisa dicegah. Dia dan istrinya, Priscilla Chan bahkan menyiapkan dana sebesar USD3 juta atau mencapai Rp44,8 miliar yang bisa memberikan jawaban tersebut.

Mark Zuckerberg dan Priscilla Chan sendiri yakin jika solusinya bisa ditemukan maka ke depannya akan sangat normal jika manusia bisa mencapai usia lebih dari 100 tahun.

6. Jeff Bezos

Jeff Bezos salah satu orang terkaya di dunia memiliki banyak perusahaan unik. Salah satunya adalah Altos Labs.

Pimpinan perusahaan luar angkasa Blue Origin itu tertarik dengan upaya Altos Lab mencari resep umur panjang buat semua orang.

Selain menanamkan modal jutaan Dollar di Altos Labs, Jeff Bezos juga mengajak empat orang ilmuwan untuk mewujudkan mimpinya. Keempatnya adalah Juan Carlos Izpisua Belmonte, Manuel Serrano, Prof. Steve Horvath dan Shinya Yamanaka.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1785 seconds (0.1#10.140)