5 Hewan dengan Umur Terpendek di Dunia, Ada dari Indonesia

Senin, 25 September 2023 - 07:52 WIB
loading...
5 Hewan dengan Umur...
Kolibri kecil berleher rubi memiliki umur terpendek dibandingkan spesies burung lainnya. (Foto: Wikimedia Commons/Pslawinski)
A A A
JAKARTA - Hidup ini terlalu singkat bagi hewan-hewan dengan umur terpendek di dunia. Siklus hidup mereka ada yang hanya hitungan jam saja.

Memiliki umur panjang dan dikaruniai kesehatan tentu menjadi dambaan setiap orang. Namun, faktanya terkadang Tuhan berkehendak lain. Seperti pada makhluk hidup di bawah ini yang siklus hidupnya begitu singkat di dunia.

Berikut daftar hewan-hewan dengan umur terpendek di dunia dikutip dari Livescience, Senin (25/9/2023).

1. Lalat capung

Serangga air ini memegang rekor masa hidup terpendek dibandingkan makhluk apa pun. Mereka menetas dari telur sebagai nimfa dan hidup di bawah air hingga dua tahun. Namun ketika mencapai tahap dewasa, lain ceritanya.

Lalat capung Amerika misalnya, memiliki masa dewasa terpendek dibandingkan spesies mana pun di dunia. Karena tidak memiliki mulut atau sistem pencernaan, mereka hidup dari cadangan energi yang dikumpulkan saat menjadi nimfa.

Jantan bertahan hidup kurang dari satu jam ketika mencapai usia dewasa, sementara betina mempunyai waktu sekitar lima menit untuk berkembang biak sebelum mereka mati.


2. Ikan gobi kerdil terumbu karang

Ikan terumbu karang kecil ini memegang rekor umur terpendek dibandingkan vertebrata mana pun. Ikan gobi kerdil terumbu karang menghabiskan waktu tiga minggu di laut terbuka sebagai larva, kemudian menetap di terumbu karang, di mana mereka menjadi dewasa dalam satu atau dua minggu. Setelah itu, tahap dewasanya berlangsung tidak lebih dari tiga setengah minggu. Jadi, ikan gobi kerdil terumbu karang dapat menyelesaikan seluruh siklus hidupnya dalam waktu delapan minggu.

3. Burung kolibri

Ditemukan di Amerika Utara dan Tengah, burung kolibri kecil berleher rubi ini memiliki umur terpendek dibandingkan spesies burung lainnya.

Anggota tertua dari spesies ini hidup selama enam tahun 11 bulan, namun rata-rata masa hidup burung mungil dan energik ini adalah sekitar tiga hingga empat tahun.


4. Tikus Sunda

Memegang rekor mamalia dengan masa hidup terpendek, tikus Sunda raksasa menghuni Indonesia, Thailand, dan Filipina. Ia hidup antara 6 hingga 12 bulan. Mamalia ini mulai berkembang biak ketika mereka berumur satu bulan, dan baru bisa melahirkan anak tiga minggu kemudian.

5. Dogue de Bordeaux

Meskipun rata-rata umur anjing adalah antara 10 hingga 13 tahun, ras anjing Prancis paling kuno, Dogue de Bordeaux, memiliki harapan hidup hanya lima hingga delapan tahun.

Dikenal setia, penyayang, dan protektif, anjing penjaga tipe mastiff ini bertubuh gempal dan pendek, namun sangat cepat. Namun mereka rentan terhadap masalah jantung dan ortopedi, torsi lambung (kembung), dan sengatan panas.
(msf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5110 seconds (0.1#10.140)