Intip Perbandingan Paramotor Versi Hamas dengan TNI

Rabu, 11 Oktober 2023 - 16:36 WIB
loading...
Intip Perbandingan Paramotor Versi Hamas dengan TNI
Pejuang Hamas mendapatkan perhatian dunia setelah berhasil masuk ke wilayah Israel dengan menggunakan Paramotor. Foto/Tangkapan Layar X (Twitter)
A A A
JAKARTA - Pejuang Hamas mendapatkan perhatian dunia setelah berhasil masuk ke wilayah Israel dengan menggunakan Paramotor . Kendaraan serang melalui udara atau Air Assault Vehicle (AAV) itu berhasil membawa sejumlah pasukan elite Brigade Al-Qassam masuk ke wilayah Israel.

Berkat paramotor itu pejuang Hamas mampu membuat pasukan Israel Defense Force (IDF) kelabakan. Mereka tidak menyangka Hamas mendadak masuk ke wilayah Israel dengan menggunakan paramotor.

Keberhasilan itu membuat banyak orang membicarakan kelihaian pejuang Hamas menggunakan paramotor untuk kebutuhan bertempur. Menariknya berdasarkan cuitan pengamat penerbangan Indonesia, Gerry Soejatman, paramotor adalah kendaraan taktis yang memang sangat umum dimiliki oleh militer di berbagai negara di dunia.



Menurut dia TNI kerap melakukan latihan bertempur dengan menggunakan motor Paramotor. Kendaraan tempur itu menurutnya memiliki banyak kelebihan dibandingkan kendaraan serang udara lainnya, seperti helikopter.

“Hal ini sebenernya bukan hal yang baru maupun unik. Setahu saya konsep ini sudah dicoba oleh beberapa militer di dunia, termasuk pihak TNI,” cuit Gerry Soejatman di akun X miliknya yang dikutip MNC Portal Indonesia, Rabu (11/10/2023).

Lalu apa sih perbedaan dan persamaan paramotor yang digunakan Hamas dan TNI? Berdasarkan pengamatan MNC Portal Indonesia, paramotor yang digunakan oleh keduanya nyaris sama. Konsep paramotor yang digunakan juga tidak jauh berbeda.

Paramotor yang digunakan sama-sama berjenis paratrike, terlihat dari penggunaan tiga roda berukuran besar. Tidak seperti paramotor yang harus diterbangkan dengan upaya pengguna atau peluncuran kaki, paratrike bisa mengandalkan roda dan dorongan mesin untuk mengudara yang dikenal sebagai metoda peluncuran roda.



Paramotor yang digunakan TNI dan Hamas juga sama-sama memiliki airframe berukuran besar yang digunakan saat berada di udara. Begitu juga dengan kursi paramotor yang berjumlah dua.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1448 seconds (0.1#10.140)