Intip Spesifikasi Jet Tempur F-5 Northrop yang Dipakai Houthi Melawan AS

Jum'at, 02 Februari 2024 - 18:45 WIB
loading...
Intip Spesifikasi Jet Tempur F-5 Northrop yang Dipakai Houthi Melawan AS
F-5 merupakan sebuah pesawat tempur ringan supersonik yang dirancang Northrop Corporation asal Amerika Serikat. Jet tempur ini mulai mengudara sekitar 1960-an. Foto: Wikipedia
A A A
JAKARTA - Jet tempur F-5 Northrop dikatakan menjadi satu-satunya pesawat tempur yang dimiliki kelompok Houthi di Yaman. Senjata tersebut sudah terbilang usang, tapi tidak kalah canggih dengan jet tempur modern era sekarang.

Belakangan, kelompok Houthi tengah menjadi sorotan setelah melakukan serangan-serangan terhadap kapal yang melintas di Laut Merah. Aksinya ini telah memicu balasan dari Amerika Serikat dan para sekutunya.

Pada pertempuran yang terjadi, Houthi diketahui hanya memiliki satu jet tempur saja. Berjenis F-5, jet tempur tersebut kemungkinan diambil dari pasukan pemerintah selama perang saudara yang terjadi sebelumnya.

Lantas, seperti apakah sebenarnya spesifikasi dari jet tempur F-5 Northrop yang dipakai Houthi ini? Simak ulasannya berikut:

Spesifikasi Jet Tempur F-5 Northrop Houthi
Intip Spesifikasi Jet Tempur F-5 Northrop yang Dipakai Houthi Melawan AS

F-5 merupakan sebuah pesawat tempur ringan supersonik yang dirancang Northrop Corporation asal Amerika Serikat. Jet tempur ini mulai mengudara sekitar 1960-an.

Pada perancangannya, varian standar F-5 dibekali dua mesin General Electric J85. Mesin tersebut dipilih karena kinerjanya yang bagus serta biaya perawatan relatif rendah.

Awalnya, F-5 hanya ditujukan untuk misi seperti superioritas udara saja. Namun, seiring pengembangannya, jet tempur ini mulai dipergunakan sebagai pendukung serangan darat yang mumpuni.

Mengutip laman SkyBrary, F-5 memiliki panjang 14,5 m, lebar sayap 8,10 m, dan tinggi sekitar 4,0 m. Pada performanya, jet tempur ini bisa menjangkau ketinggian 50.000 kaki dan kecepatan mencapai lebih dari Mach 1.

Beralih ke persenjataan, F-5 bisa membawakan berbagai senjata yang disesuaikan dengan misi. Misal, seperti rudal anti radar Shrike, bom berpemandu Walleye, dan lainnya.



Selain digunakan Amerika Serikat, F-5 juga banyak diekspor ke negara lain. Satu hal yang menjadikannya populer untuk dibeli adalah pengadaan dan pengoperasiannya yang relatif murah.

Baru-baru ini, F-5 muncul di Laut Merah ketika dioperasikan oleh kelompok Houthi. Meski belum diketahui secara pasti, kemungkinan jet tempur ini merupakan hasil rampasan senjata dari pemerintah Yaman.

Demikian ulasan mengenai spesifikasi jet tempur F-5 Northrop yang dipakai Houthi untuk melawan ASdiLautMerah.
(dan)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1074 seconds (0.1#10.140)