Staffordshire Hoard, Koleksi Emas Terbesar yang Pernah Ditemukan
loading...
A
A
A
Para ahli Stoke Museums menyebutkan sebagian besar penemuan di era ini adalah bros dan liontin seperti perhiasan, yang mungkin membantu menjelaskan penemuan lain dari periode yang sama.
Selain itu, fokus Staffordshire Hoard pada barang-barang terkait perang adalah fitur utama. Koleksi ini tidak biasa karena sebagian besar adalah perlengkapan militer, berbeda dengan banyak penemuan lain pada periode tersebut.
Helm perang kuno adalah salah satu potongan yang paling signifikan. Namun, ketika ditemukan, helm tersebut dalam keadaan hancur. Ada sekitar 1.000 pecahan. Helm ini menurut para sejarawan pada masa jayanya dipakai oleh seorang raja.
Dua replika helm dibuat setelah berbulan-bulan penelitian. Salah satunya dipajang di Potteries Museum & Art Gallery di Stoke-on-Trent, sementara yang lainnya dapat dilihat di Birmingham Museum and Art Gallery.
(msf)