1.000 Penampakan UFO di Langit New Jersey Terlihat dalam Sebulan

Senin, 16 Desember 2024 - 21:00 WIB
loading...
1.000 Penampakan UFO...
Penampakan UFO. FOTO/ MIRROR
A A A
NEW JERSEY - Hampir 1.000 penampakan benda terbang tak dikenal ( UFO ) telah dilaporkan di langit di seluruh negara bagian New Jersey, Amerika Serikat (AS) dalam waktu kurang dari sebulan.



Angka tersebut dirilis oleh Kantor Manajemen Darurat negara bagian tersebut setelah mengumpulkan data penampakan UFO.

Analisis tersebut juga mengungkapkan total 964 insiden terkait UFO yang dilaporkan antara 19 November dan 13 Desember.

Namun, sebanyak 243 UFO, sebagian besar penampakannya, terdeteksi di langit pinggiran kota Hunterdon County.

Kamis malam lalu saja, total ada 193 UFO terlihat, sedangkan pada 4 Desember, 141 objek terlihat melayang di langit.

Seperti dilansir dari New York Post, krisis publik yang misterius dimulai dengan penampakan UFO pada 19 November.

Namun, Pemerintah Federal mengatakan itu sebenarnya adalah pesawat tak berawak yang diidentifikasi sebagai helikopter dan pesawat Cessna bermesin tunggal.

Ia juga menyatakan bahwa benda tersebut tidak menimbulkan ancaman bagi orang-orang yang berada di darat.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5873 seconds (0.1#10.140)