3 Burung Paling Ganas di Dunia, Salah Satunya Ada di Indonesia

Jum'at, 25 Februari 2022 - 19:06 WIB
loading...
A A A
2. Kasuari

3 Burung Paling Ganas di Dunia, Salah Satunya Ada di Indonesia


Burung Kasuari yang habitatnya ada di Pulau Papua, Indonesia disebut sebagai sebagai salah satu burung paling berbahaya di bumi. Populasi mereka sangat terancam, namun burung paling mematikan di Bumi ini telah melakukan ratusan serangan terhadap manusia yang memnburunya.

Kasuari telah dikenal membunuh manusia dengan tendangan kakinya, karakteristiknya yang paling berbahaya adalah cakar yang tumbuh dari setiap kaki seperti pisau belati dan memanjang hingga lima inci.

Selain itu, cakar ini memungkinkan kasuari untuk melarikan diri secara efektif dari pemangsa, mereka juga dapat melumpuhkan manusia dengan tebasan sederhana. Sebagian besar serangan Kasuari terjadi ketika manusia mencoba memberi makan atau berinteraksi dengan mereka.



Dengan berat 200 pon dan berdiri setinggi enam kaki, ini adalah salah satu burung terbesar yang pernah ada. Serangan kasuari terhadap manusia relatif jarang. Burung ini bergerak cepat di jalur sempit di semak-semak dan dapat berlari secepat 50 km per jam.

Salah satu serangan paling terkenal (dan satu-satunya yang diketahui mengakibatkan kematian yang dikonfirmasi) terjadi pada tahun 1926. Salah seorang remaja suku lokal yang sedang berburu menjadi korban burung ganas tersebut.

3. Emu

3 Burung Paling Ganas di Dunia, Salah Satunya Ada di Indonesia
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1886 seconds (0.1#10.140)