Tembakan Mata Laser ala Superman Bakal Jadi Kenyataan
A
A
A
EDINBURG - Percaya atau tidak, seiring berkembangnya zaman sesuatu yang sebelumnya kita anggap tidak mungkin akhirnya bisa terjadi. Baru baru ini sekelompok ilmuwan melakukan pengembangan sains dengan melakukan penelitian untuk membuat manusia memiliki kekuatan super.
Kekuatan super yang dimaksud mereka ialah bisa menembakkan sinar laser dari mata layaknya tokoh superhero komik, Superman. "Ketika kami memikirkan ide untuk membuat membran laser ini, seseorang menyarankan bahwa ide ini merupakan langkah pertama untuk membuat Superman menjadi nyata," ungkap Profesor Malte Gather, Dosen dari Jurusan Fisika dan Astronomi Universitas St Andrews saat di konfirmasi oleh Forbes.com, Sabtu (5/5/2018).
Sekumpulan ahli asal Universitas St Andrews, Skotlandia ini sedang mengembangkan laser membran ultra tipis menggunakan semikonduktor organik. Membran yang sedang diteliti tersebut sangat tipis sehingga dapat digunakan sebagai kontak lens pada mata manusia.
Bahannya terbuat dari biokompatibel dan dapat menghasilkan tembakan sinar hijau seperti Superman shooting lasers. Selain itu, laser ini juga dapat digunakan untuk mengecek keaslian uang kertas dan benda berharga lainnya.
Mereka menerbitkan makalah tentang penelitiannya itu di Nature Communications. Sekaligus mengklaim bahwa laser kecil ini dapat aman beroperasi di mata manusia. Tim penelitian pun mendemontrasikannya dengan menggunakan mata sapi.
Profesor Gather mengatakan, ini semua memang terlihat seperti bercanda. Namun semua yang mereka perjuangkan perlahan pasti dapat diwujudkan.
(mim)
Kekuatan super yang dimaksud mereka ialah bisa menembakkan sinar laser dari mata layaknya tokoh superhero komik, Superman. "Ketika kami memikirkan ide untuk membuat membran laser ini, seseorang menyarankan bahwa ide ini merupakan langkah pertama untuk membuat Superman menjadi nyata," ungkap Profesor Malte Gather, Dosen dari Jurusan Fisika dan Astronomi Universitas St Andrews saat di konfirmasi oleh Forbes.com, Sabtu (5/5/2018).
Sekumpulan ahli asal Universitas St Andrews, Skotlandia ini sedang mengembangkan laser membran ultra tipis menggunakan semikonduktor organik. Membran yang sedang diteliti tersebut sangat tipis sehingga dapat digunakan sebagai kontak lens pada mata manusia.
Bahannya terbuat dari biokompatibel dan dapat menghasilkan tembakan sinar hijau seperti Superman shooting lasers. Selain itu, laser ini juga dapat digunakan untuk mengecek keaslian uang kertas dan benda berharga lainnya.
Mereka menerbitkan makalah tentang penelitiannya itu di Nature Communications. Sekaligus mengklaim bahwa laser kecil ini dapat aman beroperasi di mata manusia. Tim penelitian pun mendemontrasikannya dengan menggunakan mata sapi.
Profesor Gather mengatakan, ini semua memang terlihat seperti bercanda. Namun semua yang mereka perjuangkan perlahan pasti dapat diwujudkan.
(mim)